ilustrasi |
Seperti pada Kamis malam akhir pekan lalu, sebuah ledakan keras terdengar di Kecamatan Karanganyar. Warga pun tidak tahu darimana sumber atau apa persisnya ledakan tersebut. "Kemungkinan ban mobil yang pecah," kata salah satu warga.
Pada malam berikutnya, ledakan seperti suara petasan besar yang meledak juga terdengar di Kebumen. "Suaranya mirip bom," kata Saefur salah satu warga.
Berdasarkan informasi, ledakan juga terdengar di Kecamatan Pejagoan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada penjelasan persis apa sebenarnya yang terjadi. Namun, menurut sejumlah warga, suara ledakan itu berasal dari pihak TNI AD yang tengah melakukan latihan uji coba senjata.
"Mungkin suara tentara (TNI AD) lagi latihan," kata Sugeng, warga Buluspesantren, Selasa (20/12/2016).
Tegar, salah satu warga Selang mengatakan hal senada. Dari informasi yang dia terima, ada latihan senjata oleh TNI. Namun, yang cukup mengherankan, latihan sepertinya tak hanya digelar di lapangan tembak kawasan pantai Bocor Desa Setrojenar namun juga di kawasan perkotaan.
"Ada latihan uji coba senjata di daerah kami. Latihannya malam-malam di kantor Bulog (badan Urusan Logsitik)," ujarnya Senin malam lalu.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari pihak TNI AD. (cah)