• Berita Terkini

    Minggu, 12 Agustus 2018

    Tingkat Kunjungan Wisata Pantai Kebumen Anjlok Gara-gara Gelombang Pasang

    cahyo/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Sejumlah fasilitas di dua obyek wisata di Kabupaten Kebumen, Pantai Petanahan dan Suwuk, mengalami kerusakan akibat gelombang pasang pada Minggu pagi (12/8/2018). Tak hanya itu, faktor alam itu juga membuat tingkat kunjungan wisatawan menurun.

    "Penurunannya signifikan," kata Kepala Dinas Pemuda Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kebumen, Azzam Fathoni, saat melakukan tinjauan di Pantai Suwuk, Minggu siang tadi.

    Kepala UPT Obwis Pantai Suwuk, Yahyo mengatakan, penurunan wisatawan mencapai 50 persen lebih. "Ini biasanya ramai. Tapi bisa dilihat sendiri, hari ini sepi," kata Yahyo yang mendampingi Azzam.

    Azzam mengaku cukup terkejut dengan kejadian pada hari ini. Akibat gelombang pasang, 15 warung di Pantai Suwuk tak bisa ditempati. Sementara di Petanahan, gelombang membuat fasilitas MCK dan sejumlah kolam renang rusak. Gelombang pasang di Petanahan, kata Azzam, mengakibatkan abrasi sepanjang 100 meter dengan kedalaman 6 meter.

    "Sesuai ramalan BMKG, harusnya gelombang pasang berakhir tanggal 31 (Juli). Tapi namanya ramalan ya.  Gelombang tinggi mulai kemarin. Paling parah tadi pagi. Padahal sebelumnya ombak sudah landai dan nelayan sudah mulai melaut," imbuhnya.

    Seperti diberitakan, gelombang pasang terjadi di pantai Kebumen Minggu pagi (12/8/2018). Dampak terparah dialami obwis Pantai Suwuk dimana jalan paving sepanjang kurang lebih 100 meter di obwis tersebut sepenuhnya ambrol.

    Kejadian ini membuat 15 warung yang berada di tepi jalur tersebut tak bisa digunakan untuk berdagang. Selain itu, bangunan pos pengamat SAR ikut terancam,

    bahkan tinggal tunggu waktu untuk roboh.  Semua fasilitas tersebut dikosongkan pada hari ini.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top