Kamis, 08 Oktober 2015

Ditinggal 10 Menit, Uang Rp 67 juta dan Perhiasan Digasak Maling

imam/ekspres
KEBUMEN (kebumenekspres.com)-Kawanan pencuri menyatroni rumah Zaenal Arifin (40), warga RT 02 RW 01 Desa Jatimulyo Kecamatan Alian Kamis (8/10/2015) tadi pagi. Dalam aksinya, pencuri berhasil menggasak uang Rp 67 juta beserta perhiasan 70 gram.
Keterangan Zaenal, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Dia yang saat itu tengah keluar rumah mendapat kabar rumahnya disatroni maling. "Saat kejadian saya sedang ke rumah teman. Saya dikabari rumah saya kemalingan," katanya kepada kebumenekspres.com, tadi siang.

Zaenal mengaku kehilangan  uang Rp 67 juta beserta perhiasan 70 gram yang disimpannya dalam kamar. "Pencuri diperkirakan masuk saat rumah kosong ditinggal pembantu yang sedang pergi belanja. "

"Pencuri masuk lewat belakang dan merusak pintu belakang dan berhasil masuk kamar. Aksi pencurian hanya berlangsung sekitar 10 menit," katanya.

Kapolres Kebumen AKBP Faizal SIK MH melalui Kasatreskrim AKP Willy Budiy
anto membenarkan kejadian itu. "Saat ini kami tengah melakukan pengejaran. Anggota kami sebar ke sejumlah titik untuk mempersempit ruang gerak pelaku," kata Willy.

Menurut Willy, pelaku diperkirakan dua orang. (mam/cah)

Berita Terbaru :