• Berita Terkini

    Kamis, 31 Desember 2015

    Nanti Malam, Alun-alun Ditutup Total

    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Sat Lantas Polres Kebumen bakal menutup total Alun-alun Kebumen, pada malam perayaan tahun baru, malam ini. Penutupan dilakukan untuk mengantisipasi timbulnya kemacetan dan mengurangi polusi yang selalu terjadi setiap perayaan pergantian tahun.

    Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Aditia Mulya Ramadhani, menyatakan penerapan Car Free Night di Kawasan Alun–alun Kebumen dimulai pukul 17.00 WIB. "Setelah pukul 17.00, tidak boleh ada kendaraan yang ada di kawasan Alun-alun," katanya, didampingi Kaur Regident Iptu Tejo SW dan Kasubbag Humas Polres Kebumen AKP Wasidi.

    Pengalihan arus lalu lintas menuju Alun-alun direncanakan akan mulai dilakukan pukul 16.00, terutama di simpul-simpul jalan. Sedangkan penutupan total arus direncanakan dilakukan mulai pukul 17.00 hingga selesainya perayaan malam pergantian tahun.

    Jalan Ronggowarsito akan ditutup dan arus lalu lintas dialihkan melalui jalan lingkar utara melalui Jalan HM Sarbini. Kemudian untuk arus lalu lintas dari arah timur yakni dari jalan Pahlawan dialihkan menuju simpang empat SMP 5 Kebumen menuju jalan HM Sarbini.

    Adapun parkir kendaraan akan ditempatkan di sejumlah kantong parkir yang telah disiapkan. Antara lain di Jalan Ronggowarsito, Jalan Piere Tendean, Jalan Pahlawan hingga perempatan SMP 5, Jalan Veteran depan Asrama Haji, sepanjang Jalan Pahlawan Barat mulai dari SD Kutosari hingga depan PLN lama. Selain itu juga di kawasan pusat kuliner Jalan Mayjen Sutoyo.

    Iptu Tejo SW, menambahkan pada malam pergantian tahun tidak ada razia khusus. Tetapi, pihaknya tidak akan memberikan toleransi jika ditemukan pelanggaran. "Seperti ada yang melanggar aturan berkendara, kami akan menindak tegas," tegasnya.

    Tejo juga mengingatkan, pengunjung yang datang Alun-alun tidak membawa minuman keras, senjata tajam dan petasan. "Jangan lengah dan tetap fokus. Karena pengalaman tahun lalu banyak yang kehilangan motor," ujarnya.

    Berbagai hiburan akan memeriahkan malam pergantian tahun di Kebumen, Kamis (31/12/2015) malam ini. Pergelaran kesenian tradisional wayang kulit dan pesta kembang api dipastikan akan menyemarakkan malam pergantian tahun 2015 ke 2016 di Alun-alun Kebumen.

    Kapolres Kebumen AKBP Faizal melalui Kasubag Humas AKP Wasidi menyampaikan, Polres Kebumen akan mengerahkan personilnya guna mengamankan Car Free Night pada perayaan pergantian tahun.

    Pengamanan dilakukan di pusat-pusat keramaian, seperti di Benteng Van Der Wijk Gombong, Pantai Suwuk, Pantai Logending dan Alun-alun Kebumen. Jumlah personel yang diterjunkan sebanyak 220 orang. "Pengamanan juga didukung kekuatan dari TNI, Dinas Perhubungan dan Satpol PP," tandasnya.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top