Ketiga korban masing-masing Nasiroh (11), Meli (7), serta si bungsu Agus Widodo (5).
Keterangan Kepala Desa Soka Kecamatan Poncowarno, Fatkhul Mubin , tak ada yang tahu persis kejadian itu. Sebab, saat kejadian, orang tua ketiga bocah malang tersebut Muhlasin-Ismawati sedang pergi ke sawah. "Ketiganya ditemukan kakaknya yang tertua, Alip sekitar pukul 16.30 WIB. Saat itu, satu korban sudah dalam keadaan mengapung di atas permukaan air," kata Fatkhul Mubin, Sabtu (9/1/2016).
Peristiwa itupun membuat hancur hati keluarga Muklasin. Apalagi, menurut Kades, Muklasin yang kemudian menemukan dua anaknya yang tenggelam di bagian sungai yang memiliki kedalaman 2,5 meter.
"Kemungkinan Meli terpeleset dari tanggul sungai yang memiliki ketinggian 3 meter. Lalu, saudara-saudaranya berusaha menolong tapi malah ikut jadi korban," imbuh Fatkhul Mubin..
Fatkhul Mubin sangat prihatin dengan kejadian itu. Agar peristiwa itu tak berulang, dia menghimbau agar warganya selalu mengawasi anak-anaknya saat bermain. (cah).