ANDIEKSPRES |
"Jabatan ini merupakan suatu amanah yang akan dipertanggungjawabkan kepada warga Kabupaten Purworejo dan Allah SWT. Untuk itu kami ingin meneguhkan sikap kami bahwa pengabdian ini akan selalu menjadi semangat kami dalam menyelenggarakan pemerintahan di
Purworejo," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Agus juga mengucapkan terima kasihnya kepada mantan Pj Bupati Agus Utomo, para mantan bupati dan wakil bupati yang telah memberikan andil dan meletakkan dasar penyelenggaraan pemerintahan di Purworejo. "Kami juga ingin menegaskan kalau Purworejo
akan tetap dan selalu menjadi kabupaten yang terbuka dan nyaman bagi semua orang. Kabupaten yang agamis, toleran, manusiawi dan berbudaya. Kami akan menjamin setiap warga mempunyai kesempatan yang setara untuk hidup, berkembang, berperan dan mencapai kesejahteraan," jelasnya.
Adapun pemerintahan yang diselenggarakan nantinya akan dijalankan dengan transparan, akuntabel dan partisipatif. Demi mendukung hal itu, Agus mengajak peran serta masyarakat dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan diperkuat. "Termasuk juga memperkuat keterlibatan peran perempuan danan proses pembangunan," katanya.
Ajakan lain yang disampaikan bupati adalah membangun Purworejo Baru. Dan hal itu bisa dicapai jika semua mau bekerja keras dan bekerjasama. "Ini tidak akan berhasil tanpa ada dukungan dari seluruh elemen dan komponen pemangku kepentingan di Purworejo," imbuh mantan anggota DPR
RI periode 2009-2014 ini.
Demi perwujudan Purworejo Baru itu, Agus melihat banyak potensi dan bisa dimanfaatkan dan dikembangkan. Ujung dari tekad itu, Agus ingin bisa menjadikan Purworejo sebagai kabupaten yang lebih bisa mensejahterakan masyarakat. "Untuk itu kami membuka tangan dan membuka
pintu selebar-lebarnya kepada semua pihak yang ingin berperan dalam pembangunan dan memajukan Purworejo baik mereka yang tinggal di Purworejo ini maupun di luar," tegasnya. (ndi).