IMAM/EKSPRES |
Kali ini aksi GNIB tersebut diikuti oleh 90 orang, diantaranya melibatkan personil TNI Danramil 01/Kebumen, Menwa dan Taruna Polda, Dinas Perhubungan Kebumen, Pegawai Kecamatan Kebumen dan Pegawai Terminal Kebumen. Puluhan peserta pun dengan cekatan dan gigih membersihkan sampah dan rumput liar.
Berbagai alat pun digunakan dalam aksi bersih-bersih terminal itu, mulai dari sapu, serok, gerobak, sabit hingga mesin pemotong rumput. Usai dilakukan pemotongan rumput, peserta lainya akan menyapu dan memasukan sampah ke grobag. Sampah kemudian dikumpulkan pada tempat yang telah disediakan.
Danramil 01/Kebumen Kapten Inf Suyatno mengatakan, kegiatan GNIB ini, merupakan bagian dari program kerja Kodim 0709/Kebumen Bidang teritorial, triwulan 1 tentang GNIB. Sasarannya adalah pembersihan sarana umum diantaranya meliputi jalan, saluran irigasi, lapangan, pasar dan terminal. “Program ini juga merupakan bentuk dukungan Kodim kepada Kebupaten Kebumen untuk menyongsong Adipura,” tuturnya.
Dijelaskannya, area terminal Kebumen sangat luas, dan bagian yang harus dibersihkan juga sangat banyak. Maka dari itu pembersihan terminal Kebumen tidak mungkin dapat diselesaikan dalam waktu satu hari. Pembersihan akan dilaksanakan kembali diilain waktu. “Area ini sangat luas, untuk menuju terminal yang bersih, kita harus membersihkannya secara bertahap,” katanya.
Menurutnya, untuk dapat menciptakan Kebumen yang bersih, diperlukan dukungan dari masyarakat luas. Diharapkan program GNIB tersebut juga dapat merangsang masyarakat untuk sadar akan pentingnya kesehatan dan kebersihan lingkungan. Pasalnya lingkungan yang bersih, selain akan terlihat indah juga baik untuk kesehatan. “Jika kesadaran masyarakat sudah pada tingkat itu, maka Kabupaten Kebumen pasti akan mendapatkan penghargaan Adipura,” paparnya.
Kepala terminal bus Kebumen Muhlisin S Sos mendukung penuh adanya upaya untuk menciptakan Kebumen bersih dalam rangka menyongsong Adipura. Dalam upayanya, pemerintah Kabupaten Kebumen dapat berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan dan terminal Kebumen. Muhlisin juga berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu membersihkan area lokasi terminal bus. “Mudah-mudahan akan semakin banyak pihak yang peduli dengan kebersihan,” ucapnya. (mam)