• Berita Terkini

    Rabu, 27 April 2016

    Diwarnai Dua Kartu Merah, Persak Kalah 1-2 dari Persikaba

    cahyo/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Persak gagal memanfaatkan laga kandang saat menjamu Persikaba Blora dalam lanjutan pertandingan Grup C Liga Nusantara Regional Jawa tengah. Bertanding di stadion Candradimuka, Rabu sore (27/4/2016), Persak takluk 1-2 dari tim tamu.

    Persak bahkan sempat tertinggal 0-2 di babak kedua melalui dua gol yang diborong penyerang Persikaba Rosid di menit 61 dan 76. Sementara satu gol balasan Persak lahir dari kaki Aan Ari Yahya melalui tendangan pinalti pada menit ke81. Hingga wasit Budi Harmoko asal Magelang meniupkan peluit panjang, skor tetap tak berubah 1-2 untuk kemenangan tim tamu.

    Hasil ini membuat Persikaba makin kokoh di puncak klasemen grup C dengan nilai 6 (2 kali menang ). Sementara, Persak dengan nilai 1 (1 kali seri satu kali kalah), masih harus menunggu pertandingan lain antara PSIP Pemalang versus PSD Demak yang hingga berita ini diturunkan masih bertanding.

    Jalannya Pertandingan
    Hujan yang sempat mengguyur dan membuat kondisi lapangan buruk membuat babak pertama berjalan dalam tempo lambat. Persak menguasai pertandingan di babak pertama ini. Tercatat setidaknya tiga peluang diperoleh Fandi Ahmad dkk. Namun, kurang tenangnya penyelesaian membuat peluang itu gagal dikonversi menjadi gol.

    Di awal babak kedua, seiring hujan mereda, tempo pertandingan meningkat. Tak seperti babak pertama, Persikaba Blora berani keluar menyerang. Hingga kemudian, Persikaba berhasil mencetak gol pertama pada menit ke 61. Berawal dari  pelanggaran di sisi kanan pertahanan Persak, Persikaba mendapat tendangan bebas yang dieksekusi oleh Sukirno.

    Bola lambung menyilang tersebut disambut heading oleh Rosid yang mengarah ke pojok kanan gawang dan tak bisa ditahan kiper Persak, Fajar. Skor 1-0 untuk Persikaba. Sejak saat itu, tensi pertandingan meninggi. Pada menit ke 71, pemain tengah Persikaba Nana Permana diusir wasit karena melanggar dengan keras gelandang Persak, Slamet.

    Bermain dengan 10 pemain, Persikaba malah berhasil mencuri gol, lagi-lagi melalui set piece bola mati. Sundulan Rosid pada menit ke 76 kembali mencatatkan nama mantan pemain Borneo FC tersebut di papan skor.

    Tersengat dengan 2 gol lawan, Persak semakin meningkatkan tempo permainan. Bahkan, membuat harapan pendukung kembali setelah pada menit ke81 berhasil mencetak gol. Berawal dari hands ball yang dilakukan pemain belakang Persikaba, wasit menunjuk titik putih dan dieksekusi dengan baik oleh Aan Ari Yahya.

    Namun, alih-alih menyamakan kedudukan, Persak malah kehilangan salah satu pemainnya, Andre P Wibowo alias Ambon Pradana yang mendapat kartu kuning kedua pada menit ke89. Praktis sejak saat itu, Persikaba Blora bermain dalam tekanan. Sayangnya, banyaknya peluang tercipta tak mampu dimanfaatkan menjadi gol oleh para pemain Persak. Persak harus mengakui keunggulan tim tamu 1-2. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top