• Berita Terkini

    Minggu, 19 Juni 2016

    Gus Romy Ajak Pemuda Ansor Sosialisasikan 4 Pilar

    fuad/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) Ir HM Romahurmuziy mengajak pemuda Ansor Kebumen untuk ikut andil dalam menjaga kedaulatan bangsa serta keharmonisan antar umat beragama. Salah satunya adalah dengan ikut aktif mensosialisasikan serta mengimplementasikan empat pilar berbangsa dan bernegara dalam kehidupan sehari-hari. Empat pilar tersebut adalah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Pancasila, UUD 1945 dan Bhineka Tunggal Ika.

    Menurutnya, peran aktif ini sangat penting mengingat belakangan banyak hal yang bisa meruntuhkan sendi-sendi kehidupan berbangsa dan bernegara dengan kecepatan arus informasi dan era globalisasi.
    "Dengan jaringan yang luas, peran Ansor sangat strategis untuk mengingatkan kembali mengenai falsafah bangsa Indonesia," ujar politisi yang akrab disapa Gus Romy pada acara sosialisasi empat pilar kebangsaan di Gedung DPC PPP Kebumen, kemarin.

    Dalam kesempatan itu, Romy mengatakan betapa pentingnya generasi muda ikut menjaga kedaulatan bangsa, mejaga moral bangsa dan ikut membangun negeri ini dengan intelektual tebangsaan.

    "Suara dan usulan dari generasi muda ini sangat penting agar lebih berbudaya dan beradab di tengah maraknya radikalisme, terorisme, keringnya pendidikan. Dengan tangan dan pikiran pemudalah negara ini akan maju besar dan rakyatnya sejahtera," kata Romy.Anggota Komisi III DPR RI tersebut juga mengatakan, masyarakat Indonesia sebagai bangsa yang plural seharusnya sudah berperilaku saling menghormati, menghargai, toleransi umat beragama, sesama warga negara dan mampu bersama-sama dalam membangun bangsa dan negara Indonesia lebih maju.

    "Tapi, kenyataanya masih banyak masyarakat yang terus berkonflik. Karena itu saya sebagai Anggota DPR RI mengajak semua elemen terutama kalangan pemuda Ansor untuk sama-sama mensosialisasikan 4 pilar bangsa," ujar Romy. (has)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top