• Berita Terkini

    Jumat, 27 Januari 2017

    Mesin Elektrik Escavator Kembali Dicolong

    TRIYONO
    PEKALONGAN - Jaringan spesialis pencuri mesin unit elektrik dan PCC (controller roller) Escavator merk Komatsu PC 200-8 kembali beraksi. Kali ini terjadi di Area Proyek Jalan Tol Desa Purwodadi, Sragi alat berat milik PT Waskita Karya. Atas kejadian itu, pihak korban menderita kerugian yang ditaksir mencapai Rp 150 juta.

    Pencurian sebuh mesin elektrik penggerak alat berat itu diketahui sekitar pukul 08.00. Bermula ketika pembantu mekanik escvator hendak memperbaiki mesin escavator yang rusak. Kemudian dilakukan pengecekan dan ternyata ketika dicek kabel komponen escavator sudah dalam kondisi terpotong.

    Barang yang hilang berupa satu unit elektrik dan monitor controler senilai Rp 150 juta. Atas kejadian itu mereka pun menanyakan kepada para penjaga malam, namun tidak pula mengetahui peristiwa tersebut.

    Lantara tidak diketahui, akhirnya pihak PT Waskita Karya melaporkan peristiwa itu ke Mapolsek Sragi. Anggota yang mendapatkan laporanlangsung menuju lokasi guna melakukan pemeriksaan sejumlah saksi.

    Kasubbag Humas Polres Pekalongan AKP Aries Tri Hartanto membenarkan adanya laporan dari PT Waskita Karya telah kehilangan satu unit elektrik dan monitor senilai Rp 150 juta. "Kasus ini masih dalam penanganan anggota Mapolsek dan Mapolres Pekalongan," terangnya.

    Menurutnya pencurian mesin alat berat sudah terjadi untuk yang ketiga kalinya, seperti yang terjadi di area PLTMH Desa Lambur, Kandangserang. Seperti diketahui, Untuk kesekian kalinya, komplotan pencuri spesialis alat berat berhasil membobol mesin escavator di area proyek PLTMH Desa Lambur Kecamatan Kandangserang, Jumat (20/1). Akibat peristiwa itu pihak PT Hutama Karya harus mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp 150 jutaan.

    Pencurian mesin escavator diduga terjadi pada malam hari ketika alat berat ditinggalkan oleh operator. Kemudian sekira pukul 07.30 Andi (27) selaku operator escavator hendak menyalakan mesin untuk aktivitas keseharianya. Namun ia dikagetkan kaca ekscavator sudah terlepas, dengan kejadian itu iapun bergegas untuk mengecek mesi namun satu unit Elektrik Monitor dan satu Unit PPC yang berada di  ekscavator merk KOMITSU PC 200 hilang.(yon)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top