IMAM/EKSPRES |
Hal itu disampaikan Ketua STIE Putra Bangsa Kebumen Gunarso Wiwoho SE MM dalam seminar Akuntabilitas Pengelolaan Dana Desa di aula kampus setempat, Kamis (9/2/2017). Kegiatan yang menghadirkan narasumber Ketua Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Jawa Tengah Tarmizi Achmad tersebut. juga dihadiri oleh jajaran SKPD, Lembaga Pendidikan dan tokoh masyarakat di Kebumen.
Dalam acara tersebut, Gunarso Wiwoho SE MM menyampaikan, program pendampingan dilaksanakan untuk membantu pemerintah desa agar tidak kesulitan dalam menyusun administrasi keuangan desa. Ini mengingat dana desa yang dikucurkan oleh pemerintah ke desa-desa jumlahnya akan semakin besar. Sedangkan desa itu sendiri, dituntut untuk dapat mengelola dana desa yang cukup besar dengan sebaik-baiknya. Sehingga pembuatan sistem administrasi pengelolaan keuangan desa juga harus baik. “Terlebih saat ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), sangat jeli dalam mengawasi penggunaan uang negara,” tuturnya.
Pendampingan terhadap Pemerintah Desa, lanjutnya, akan menjadi kewajiban bagi setiap dosen dan dan mahasiswa. Kewajiban itu merupakan perwujudan dari implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni pendidikan, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat. “Kita juga akan bekerja sama dengan Pemkab Kebumen untuk program pendampingan sistem administrasi keuangan desa ini," terang Gunarso.
Dijelaskannya, selain menyiapkan program pendampingan desa, STIE Putra Bangsa juga melakukan kerja sama dengan IAI Jawa Tengah dalam hal pengembangan study akuntansi. Rencananya dalam waktu dekat ini STIE Putra Bangsa akan membuka program study S1 Akuntansi. Pasalnya untuk program study Akuntansi di STIE Putra Bangsa hanya baru D3 Akuntansi. “Melalui kerja sama tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan akuntansi dan peningkatan kualitas dosen akuntansi kampus,” ucapnya.
Kerja sama antara STIE Putra Bangsa dan IAI Jawa tengah itu, langsung ditandatangani kedua belah pihak disela-sela seminar. (mam)