KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah, Irjen Drs Condro Kirono MM MHum meresmikan gedung baru Mapolsek Sruweng yang berada di tepi jalan raya Sruweng-Karanganyar, Minggu (14/5/2017).
Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita serta pemotongan tumpeng yang diberikan kepadaKapolsek Sruweng AKP Subagyo. Bangunan megah seluas
879 meter persegi denganluas bangunan 305 m2 ini berdiri diatas tanah hibah Pemkab Kebumen. Pembangunannya menghabiskan anggaran hingga Rp 1,595 miliar yang bersumber
dari APBD Kebumen Tahun Anggaran 2016.
Kapolda berharap, dengan dibangunnya gedung baru ini akan lebih meningkatkan kinerja ke polisian dalam memberikan layanan prima kepada masyarakat. “Jangan
gedungnya saja yang baru tapi harus diimbangi dengan peningkatan kinerja yang berorientasikepada pelayanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” beber Kapolda.
Peresmian dihadiri Bupati Kebumen Ir HM Yahya Fuad, Kapolres AKBP Titi Hastuti, Ketua DPRD Cipto Waluyo, Dandim 0709 Kebumen Letkol Kav Suep SIP serta jajaran Forkompimda, Muspika Sruweng dan tokoh masyarakat setempat.
Pada kesempatan itu, Kapolda juga memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkab Kebumen yang telah membantu dalam pembangunan sarana dan infrastruktur kepolisian, termasuk Polsek Sruweng.
Apalagi letak Mapolsek Sruweng sangat strategis karena berada di tepi jalan nasional. Dengan begitu, petugas dapat lebih memberikan layanan prima kepada masyarakat, baik soal keamanan maupun lalu lintas.
Sementara Kapolres AKBP Titi Hastuti menuturkan, dukungan pemerintah daerah serta paritisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan dalam menunjang keberhasilan
tugas polri.
“Salah satu wujud nyata pemkab Kebumen dalam mendukung tugas Polri adalah hibah tanah maupun pembangunan gedung baru Mapolsek Sruweng ini,” kata Kapolres.
Selain itu, pihaknya juga menerima bantuan sarpras penunjang operasional berupa kendaraan bermotor roda dua, genset serta tenda lapangan.
“Motor sudah kami gunakan dan itu sangat mendukung operasional personil kami untuk patroli dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di Kebumen,” imbuhnya.
Bupati Fuad dalam sambutannya mengatakan, pembangunan gedung baru Polsek Sruweng dilakukan untuk mengganti gedung lama yang dibongkar untuk perluasan pasar Giwangretno
Sruweng.
“Dengan gedung baru yang representarif ini diharapkan jajaran kepolisian lebih maksimal dalam memberikan pelayanan, pelindungan dan pengayoman kepada masyarakat. Dengan begitu tercipta iklim kondusif sebagai modal penting melakukan pembangunan,” ucapnya.
Pada acara tersebut, Kapolda juga melakukan pengukuhan terhadap paguyuban Sedulur Kebumen. (has)
Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita serta pemotongan tumpeng yang diberikan kepadaKapolsek Sruweng AKP Subagyo. Bangunan megah seluas
879 meter persegi denganluas bangunan 305 m2 ini berdiri diatas tanah hibah Pemkab Kebumen. Pembangunannya menghabiskan anggaran hingga Rp 1,595 miliar yang bersumber
dari APBD Kebumen Tahun Anggaran 2016.
Kapolda berharap, dengan dibangunnya gedung baru ini akan lebih meningkatkan kinerja ke polisian dalam memberikan layanan prima kepada masyarakat. “Jangan
gedungnya saja yang baru tapi harus diimbangi dengan peningkatan kinerja yang berorientasikepada pelayanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” beber Kapolda.
Peresmian dihadiri Bupati Kebumen Ir HM Yahya Fuad, Kapolres AKBP Titi Hastuti, Ketua DPRD Cipto Waluyo, Dandim 0709 Kebumen Letkol Kav Suep SIP serta jajaran Forkompimda, Muspika Sruweng dan tokoh masyarakat setempat.
Pada kesempatan itu, Kapolda juga memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Pemkab Kebumen yang telah membantu dalam pembangunan sarana dan infrastruktur kepolisian, termasuk Polsek Sruweng.
Apalagi letak Mapolsek Sruweng sangat strategis karena berada di tepi jalan nasional. Dengan begitu, petugas dapat lebih memberikan layanan prima kepada masyarakat, baik soal keamanan maupun lalu lintas.
Sementara Kapolres AKBP Titi Hastuti menuturkan, dukungan pemerintah daerah serta paritisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan dalam menunjang keberhasilan
tugas polri.
“Salah satu wujud nyata pemkab Kebumen dalam mendukung tugas Polri adalah hibah tanah maupun pembangunan gedung baru Mapolsek Sruweng ini,” kata Kapolres.
Selain itu, pihaknya juga menerima bantuan sarpras penunjang operasional berupa kendaraan bermotor roda dua, genset serta tenda lapangan.
“Motor sudah kami gunakan dan itu sangat mendukung operasional personil kami untuk patroli dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di Kebumen,” imbuhnya.
Bupati Fuad dalam sambutannya mengatakan, pembangunan gedung baru Polsek Sruweng dilakukan untuk mengganti gedung lama yang dibongkar untuk perluasan pasar Giwangretno
Sruweng.
“Dengan gedung baru yang representarif ini diharapkan jajaran kepolisian lebih maksimal dalam memberikan pelayanan, pelindungan dan pengayoman kepada masyarakat. Dengan begitu tercipta iklim kondusif sebagai modal penting melakukan pembangunan,” ucapnya.
Pada acara tersebut, Kapolda juga melakukan pengukuhan terhadap paguyuban Sedulur Kebumen. (has)