• Berita Terkini

    Senin, 22 Mei 2017

    KB Bina Insani Canangkan Gerakan Kejujuran Sejak Dini

    sudarno ahmad/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Kelompok Bermain (KB) Binsa Insani Kebumen mencanangkan Gerakan Nasional Pembelajaran Aku Anak Jujur (Gernas Manjur) yang digelar di sekolah setempat, Sabtu (20/5/2017). Hal itu dilakukan untuk menanamkan kejujuran sejak dini bagi anak-anak sebagai penerus bangsa.

    Hadir pada acara tersebut Lurah Kebumen Dede Suntoro dan Bunda PAUD Kelurahan Kebumen Ristiyani Dede Suntoro. Acara tersebut diisi dengan gerak dan lagu, dongeng, serta permainan. Dalam acara tersebut juga dihadirkan orang tua para siswa KB Bina Insani.

    "Ini juga sesuai dengan himbauan dari HIMPAUDI pusat. Jadi ini kegiatan serentak," kata Pengelola KB Bina Insani Kebumen, Sri Mulyati, disela-sela

    Sri Mulyati, mengatakan gerakan ini dilatarbelakangi nilai kejujuran yang sudah terkikis di masyarakat. Banyak penyimpangan akibat sikap tidak jujur, mulai dari pelajar tawuran, mencuri, mencontek, pelecehan seksual, hingga pejabat yang korupsi. "Gerakan ini penting untuk penanaman nilai kejujuran kepada anak sejak dini," ujarnya.

    Tak hanya anak, kata dia, tapi orangtua juga harus memberi teladan. Menurutnya, orang-orang di sekitar anak usia dini juga harus mampu menjadi contoh dan teladan yang baik. Pasalnya, di usia tersebut mereka menerima segala hal yang ada di sekitarnya tanpa mempertanyakan benar atau salah.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top