ANDI/EKSPRES |
"Kami tidak ingin lagi mendengar ada kasus menimpa armada bus dengan korban yang banyak. Masalah rem blong dan lainnya harus benar-benar diperhatikan," kata Agus, saat pengecekan armada Damri menjelang Lebaran 2017 di pool bus Damri Purworejo, Rabu (14/6).
Hadir dalam kesempatan itu, Area Manajer Perum Damri Divisi II Semarang, Sugeng, Wakil Bupati Yuli Hastuti, Kapolres AKBP Satrio Wibowo, Kasdim 0708, serta Kepala Dinas Perhubungan dan elemen terkait lainnya. Dalam kesempatan itu Bupati dan forkopimda berkesempatan mengecek keberadaan armada Damri dan menempel striker pada armada bus.
Bupati menyarankan, pemakaian ban vulkanisir sebaiknya dibatasi, kalaupun terpaksa digunakan harus diperhatikan kondisinya secara cermat. Dirinya melihat jika menggunakan ban vuklanisir dengan kualitas jelek bisa lepas dan berakibat fatal. "Tidak hanya kepada pengemudi saja, saya juga nitip pesan kepada seluruh instansi terkait seperti Dishub, Polres, DLLAJ dan lainnya untuk bisa menutupi kebutuhan yang diperlukan. Karena Purworejo di titik pertemuan jalur selatan dan utara, saya minta semuanya bisa terkendali dengan baik," imbuh Bupati.
Sementara itu, Area Manajer Perum Damri Divisi II Semarang, Sugeng, mengatakan, dalam lebaran ini, Damri wilayah reguler II Semarang telah menyiapkan 160 unit termasuk didalamnya 18 unit armada Damri Purworejo. Nantinya, khusus Purworejo dan sekitarnya akan mendapatkan tambahan dukungan armada sehingga total ada 68 unit.
"Ke- 68 armada nanti akan melayani Lebaran 2017 bagi Purworejo dan sekitarnya. Terhitung mulai besok (hari ini,red) tanggal 15 Juni, angkutan lebaran akan berlangsung selama 25 hari yakni mulai H-10 hingga H+15. 68 ," ucap Sugeng.
Sugeng menjanjikan jika layanan Damri akan jauh lebih baik karena adanya perubahan yang gencar dilakukan. Memegang moto Berubah dengan Kualitas, kini armada yang ada kondisinya bersih dan baik. Selain itu juga tampilan digarap dengan penggantian warna dominan biru ke warna yang lebih menjual. "Jadi kami ingin tampil cantik dan elegan," katanya. (ndi)