• Berita Terkini

    Senin, 21 Agustus 2017

    Ada Penampakan Peri Berjilbab dan Bunga Matahari Raksasa di Karnaval Pembangunan Kebumen

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Karnaval pembangunan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI di Kabupaten Kebumen berlangsung sangat meriah. Sedikitnya 200 mobil hias menyemarakkan pawai karnaval yang digelar, Minggu (20/8/2017).

    Karnaval pembangunan kemarin disambut antusias masyarakat yang seolah merindukan acara tersebut. Pawai mobil hias itu sendiri diikuti sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kebumen, BUMN/BUMD, perbankan, swasta, Perguruan Tinggi, pelajar SMP hingga SMA, partai politik, kelompok seni, Polres, Kodim, perkumpulan penggemar unik, dan banyak lagi lainnya.

    Kali ini pawai karnaval mobil hias di Kebumen menempuh rute star di Alun-alun Kebumen-Jalan Pahlawan-Jalan A Yani-Jalan Kutoarjo-Jalan Tentara Pelajar-Jalan HM Sarbini dan berakhir di Alun-alun Kebumen. Warga terlihat berkerumun di sepanjang jalan menyaksikan keunikan mobil yang dihias dengan berbagai tema.

    Sebagian besar mobil hias bertema pembangunan yang ada di Kabupaten Kebumen. Mulai dari replika gedung pemerintah, replika masjid, replika pesawat terbang, replika tank tempur, replika kuda lumping raksasa, dan masih banyak lagi. Selain itu juga ada yang membuat replika bunga matahari raksasa, yang diusung oleh SMP Negeri 2 Kebumen.

    Tak ketinggalan, sejumlah mobil hias dari OPD juga memajang foto, serta memamerkan program-program yang sudah dan akan dikerjakan. Di sepanjang perjalanan, mereka mempromosikan tentang tugas dan tanggung jawab instansinya dalam mengemban tugas-tugas pemerintah dan upayanya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Karnaval pembangunan kemarin juga disaksikan langsung oleh  Bupati Mohammad Yahya Fuad, Wakil Bupati Yazid Mahfudz, Ketua DPRD Cipto Waluyo, Kapolres AKBP Titi Hastuti, Komandan Kodim 0709 Kebumen Letkol Kav Suep, Ketua Kejaksaan Negeri, anggota DPRD Kebumen, Plt Sekda Mahfudz Fauzi, serta pimpinan OPD lain di panggung kehormatan yang berada di depan diler sepeda motor samping SMPN 5 Kebumen.

    Tak hanya karnaval pembangunan, pada kesempatan itu juga digelar batik karnival yang diikuti oleh sedikitnya 40 peserta. Para peserta mengenakan kostum unik berbahan lokal. Seperti batik Kebumen, anyaman pandan, sabut kelapa hingga bambu lokal.

    Mereka berasal dari perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kebumen, sekolah dan kampus, BUMD, swasta, Dewan Kesenian Daerah Kebumen, kelompok kesenian, hingga sejumlah komunitas lainnya.

    Para peserta mengambil start dari depan Kantor Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Dispora wisata) di Jalan Pahlawan Kebumen. Kemudian mereka berjalan kaki ke arah timur.

    Selanjutnya, mereka melanjutkan perjalanan hingga Tugu lawet dan berakhir di Meotel Kebumen. Di sepanjang rute yang dilalui, ribuan warga menyaksikan kegiatan yang rutin digelar setahun sekali itu.

    Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporawisata) sekaligus Ketua Seksi Lomba  Peringatan HUT RI-72 Kabupaten Kebumen, Azam Fatoni,  karnaval yang biasanya dilaksanakan pada siang hari, kemarin dirubah menjadi  pagi hari, yakni pukul 08.00 WIB. "Untuk karnival digelar sebelum karnaval pembangunan diberangkatkan," kata Azam Fatoni.

    Menurutnya, karnaval pembangunan bertujuan menjalin kebersamaan, menyuguhkan hasil pembangunan Kebumen. Serta memberikan hiburan gratis kepada masyarakat yang ada di Kebumen.

    Akibat membludaknya penonton, karnaval pembangunan itu juga memacetkan arus lalu lintas dari berbagai penjuru yang menuju ke dalam kota Kebumen. Sebab, jalan utama yang menuju ke dalam Kota Kebumen, baik dari barat, timur, selatan, dan utara, dipenuhi oleh warga yang menyaksikan acara yang rutin digelar setahun sekali itu.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top