• Berita Terkini

    Kamis, 24 Agustus 2017

    Pematokan Lahan untuk Exit Tol Pantura Terus Berjalan

    WAHYU HIDAYAT
    PEKALONGAN - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Pekalongan terus melanjutkan kegiatan pematokan lahan yang rencananya akan dibebaskan untuk pembangunan jalan akses dari pantura ke interchange jalan tol atau exit tol di pantura.

    Mereka tetap mengejar agar target rencana pembebasan untuk exit tol bisa segera tercapai, meski di sisi lain masih terkendala anggaran untuk pembebasan lahan melalui RAPBD-P yang belum diketok di paripurna. "Kita tetap melaksanakan kegiatan di lapangan, melakukan pematokan, pendataan dan sebagainya, sebagaimana yang telah direncanakan," ungkap Staf Bidang Bina Marga DPUPR setempat, Zaeni, kemarin (23/8).

    Mengenai sudah sejauh mana kegiatan yang dikerjakan, dia menuturkan, saat ini untuk ruas dari Jalan Ampera sampai Jalan Adi Sucipto atau Jalan Sokoduwet-Warungasem sudah dilakukan pematokan. Ruas ini memiliki panjang sekitar 1.200 meter.

    "Selain pematokan, kita juga melangkah ke proses pendataan. Kalau pendataan atau identifikasi sudah selesai, akan dirapatkan dan meminta data-data pendukung. Dilanjutkan dengan penghitungan oleh appraisal," katanya.

    Sebagaimana yang telah diinformasikan, jalan akses dari interchange tol ke pantura ini terdiri dari beberapa ruas. Mulai dari pinggir jalan pantura tepatnya Jalan Dr Sutomo depan Pasar Grosir Setono ke Jalan Ir Sutami sepanjang sekitar 400 meter (ruas ini sudah pembebasan, kecuali satu bidang tanah di pinggir Jalan dr Sutomo).

    Kemudian ruas Jalan Ir Sutami ke Jalan Ampera sepanjang 1.500 meter (sudah dibebaskan), serta dari Jl Ampera ke Duwet (belum dibebaskan).

    Zaeni menambahkan, rencana semula, jalur akses dari pantura ke interchange tol itu lebarnya 20 meter. Namun rencana dari PU pusat, jalannya akan diperlebar dari rencana semula, menjadi 30 meter. "Jadi sisi kanan kirinya masing-masing ditambah 5 meter dari rencana semula," ungkapnya. (way)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top