• Berita Terkini

    Selasa, 12 September 2017

    Coba Bunuh Diri dengan Panjat Tiang Listrik, Pria ini Hebohkan Warga Panjer

    humaspolreskebumenfor ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Diduga mengalami depresi, seorang pria bernama Rizqi Setiawan (24), warga Desa Karangkemiri, Kecamatan Karanganyar, nekat melakukan upaya bunuh diri dengan cara memanjat tiang listrik.  Peristiwa yang terjadi pada Selasa siang (12/9/2017) itupun membuat warga gempar.

    Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa ini baru diketahui Selasa siang sekitar pukul 10.30 WIB. Kejadian berawal saat korban tiba-tiba memanjat tiang listrik di Kelurahan Panjer, Kecamatan Kebumen.

    "Sesampainya di atas, korban memegang kabel listrik sebelum kemudian dia terjatuh dan menimpa atap rumah warga," kata Agung (37), salah satu petugas keamanan hotel yang melihat peristiwa tak jauh dari tempatnya bekerja tersebut.

    Adanya suara benda terjatuh di atap rumah malah kemudian diketahui sebagai orang, membuat warga berhamburan ke lokasi. Kejadian tersebut lantas dilaporkan kepada Mapolsek Kebumen yang datang tak lama kemudian. Selanjutnya, polisi dibantu warga membwa korban ke RSU Soedirman untuk dilakukan pertolongan pertama.

    "Dari hasil pemeriksaan medis diketahui korban mengalami luka bakar pada kaki kanan dan kiri, pada tangan kanan sebagian mengalami luka bakar sekitar 25 persen. "kata Kapolres Kebumen, AKBP Titi Hastuti melalui Kasubag Humas Polres Kebumen, AKP Willy Budiyanto, Selasa.

    "Dari hasil penyelidikan dan keterangan saksi-saksi, diketahui korban diketahui mengalami depresi, " imbuh AKP Willy. .(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top