• Berita Terkini

    Kamis, 28 September 2017

    Desa Widoro Jadi Sasaran TMMD Tahap III

    sudarno ahmad/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III tahun 2017 digelar di Desa Widoro, Kecamatan Karangsambung. TMMD bakal dilaksanakan selama 30 hari, mulai dari 27 September hingga 26 Oktober 2017. Secara resmi TMMD dibuka oleh Bupati Kebumen Mohammad Yahya Fuad, Rabu (27/9/2017).

    Pasiter Kodim 0709 Kebumen Kapten Inf Bambang Muldianto, mengatakan TMMD ketiga di tahun 2017 kali ini akan membangun jalan rabat beton sepanjang 635 meter pada sasaran fisik. "Sasaran fisik tambahan kita akan merehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) lima unit," kata Kapten Inf Bambang Muldianto, pada laporannya.


    Sedangkan kegiatan non fisik, diantaranya penyuluhan bela negara, penyuluhan bahaya laten komunis dan penanggulangan teroris, penyuluhan tenaga kerja. Kemudian, penyuluhan kependudukan dan catatan sipil, kesehatan HIV/AIDS dan narkoba, penyuluhan reproduksi sehat, kesadaran hukum, narkoba, , BPJS Kesehatan, pembinaan perangkat desa. Penyuluhan percepatan penganekaragaman konsumsi berbasis lokal dan pemutaran film.

    "Karena waktunya yang 30 hari, telah dilakukan pra TMMD selama sepuluh hari dengan prioritas pengerjaan jalan penghubung antar desa," ujarnya.

    Bambang menjelaskan, TMMD untuk membantu meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah. Melaksanakan kegiatan serbuan teritorial, mewujudkan ketahanan wilayah yang tangguh dan pelihara serta tingkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat.

    Hadir pada pembukaan tersebut, Bupati Kebumen Mohammad Yahya Fuad sebagai inspektur upacara, Dandim 0709 Letkol Kav Suep, Kapolres Kebumen AKBP Titi Hastuti, serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Kebumen.

    Bupati Kebumen Mohammad Yahya Fuad, menyampaikan berkat sentuhan TMMD, telah banyak desa yang tingkat kehidupan rakyatnya menjadi lebih baik. Begitupun berkat TMMD, berapa banyak rakyat desa yang makin termotivasi dan percaya diri mendayagunakan ssetiap potensi yang ada di sekitarnya. Mereka makin terpacu berkreasi dan punya prakarsa untuk ikut terlibat dalam geliat memajukan pembangunan.

    "Jadi TMMD terbukti telah berkontribusi besar dalam mendukung upaya kita meningkatkan kesejahteraan, menggunakan kesenjangan dan menumbuhkan ketahanan masyarakat atas segala ancaman terhadap keutuhan NKRI," kata Mohammad Yahya, membacakan sambutan Gubernur Jawa Tengah.(ori)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top