![]() |
ILUSTRASI |
Lonsoran tanah terjadi Senin (13/10) pukul 21.00 WIB, beramaan dengan turunya hujan deras yang mengguyur wilayah setempat. Beruntung tidak ada ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Meski demikian, putusnya jalan mengakibatkan tiga dusun yaitu Dusun Limbangan, Menggur dan Kesodan terancam terisolir.
Pardi (36) salah seorang warga setempat mengatakan bahwa peristiwa longsor yang terjadi kali ini menjadi yang paling parah. Tidak hanya akses jalan yang terputus, aliran listrik ke Desa Pamrian juga ikut terputus. Pasalnya, material longsor menerjang empat tiang listrik yang ikut roboh.
"Karena keterbatasan peralatan, kami belum bisa melakukan tindakan. Untungnya longsor erjadi di lahan pertanian dan bukan pemukiman sehingga tidak sampai timbul korban," ucapnya.
Dikatakan, warga beserta perangkat desa sudah melakukan koordinasi dengan dinas terkait dan sudah melaporkan kejadian ini ke Kecamatan Pituruh. Warga berharap proses evakuasi material longsor dapat segera dilakukan, sehingga tidak menyulitkan warga.
"Katanya BPBD akan menurunkan alat berat ke lokasi longsor untuk membersihkan material longsor," ucapnya. (ndi)