triyono |
Diketahui, memasuki libur sekolah jalur Pantura terpantau padat baik dari arah barat atau sebaliknya. Perayaan tahun baru 2018 diprediksi bakal menimbulkan kepadatan arus lalu lintas, namun hal tersebut telah diantisipasi jajaran Polres Pekalongan.
Bahkan untuk mengetahui secara langsung kondisi jalur Pantura, Kapolres Pekalongan secara langsung melakukan pengecekan ke sejumah simpul rawan kemacetan.
Kapolres Pekalongan AKBP Wawan Kurniawan, mengatakan bahwa pihaknya menyiagakan personel untuk mengantisipasi lonjakan arus kendaraan yang akan melintasi pantura di wilayah Kabupaten Pekalongan.
“Kami sudah menempatkan personil kami di sejumlah titik mulai dari perbatasan Rembun sampai dengan Pencongan,” ungkap Kapolres Pekalongan, Selasa (26/12) sore kemarin.
Selain itu, pihaknya juga menyiagakan personel khusus dari Sat Lantas dan Sat Sabhara yakni sebagai Tim Pengurai Kemacetan, Tim tersebut dilengkapi sepeda motor trail dan mobil patroli. Mereka akan memantau dan menangani langsung bila terjadi ketersendatan arus lalu lintas di jalur pantura.
Menurutnya, guna mengantisipasi kemungkinan buruk yang terjadi, jajarannya menerjunkan ratusan personel. Mereka tersebar dibeberapa lokasi pemusatan masyarakat dan objek wisata serta pengamanan di gereja atau tempat ibadah.
"Jadi selain di pantura, kita juga perketat pengamanan pelaksanaan ibadah Natal serta pusat keramaian dan objek wisata. Termasuk mengintensifkan kegiatan patroli di setiap titik wilayah," ujarnya.
Sementara dari pantauan dilapangan sore kemarin, situasi arus kendaraan yang melintas di wilayah pantura Kabupaten Pekalongan menuju kebeberapa daerah di wilayah Jawa Tengah terlihat padat yang didominasi truk dan kendaraan pribadi.
"Kepadatan terlihat dari arah Jakarta yang masuk melintas di Kabupaten Pekalongan. Untuk mengurai kita lakukan rekayasa termasuk penarikan arus lalulintas,” pungkasnya. (yon)