• Berita Terkini

    Selasa, 23 Januari 2018

    Sore ini, KPK Beri Pernyataan Resmi Perkara Bupati Kebumen

    Bupati Kebumen, Mohammad Yahya Fuad
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (23/1/2018) sore ini, rencananya akan menggelar konferensi Pers terkait penetapan Bupati Kebumen, Mohammad Yahya Fuad, sebagai tersangka.

    "Nanti sore rencananya ada konpers," kata Divisi Pemberitaan KPK, Priharsa Nugraha dihubungi via pesan singkat, Selasa siang.

    Sementara itu, informasi yang diperoleh Kebumen Ekspres, Mohammad Yahya Fuad telah berangkat ke Jakarta, kemarin (22/1). Tak lama setelah dia mengumpulkan pada pimpinan OPD dan menginformasikan dirinya telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.

    Dalam kesempatan itu, Mohammad Yahya Fuad mengatakan dia disangkakan perkara gratifikasi.

    Pertemuan kemarin, sepertinya juga menjadi "pamitan" Bupati. Sebab, pada kesempatan itu, Yahya Fuad mengungkapkan keinginannya untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Bupati karena ingin fokus menghadapi perkaranya tersebut.(cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top