• Berita Terkini

    Senin, 05 Februari 2018

    Siswa SMP N 2 Satap Alian Unjuk Kebolehan di Bidang Seni

    fotoahmadsaefurrohman/ekspres
    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Dalam rangka ulang tahun yang ke-10 sekaligus tasyukuran akreditasi sekolah, SMP N 2 Satu Atap (Satap) Alian menggelar syukuran sekaligus pentas seni siswa. Kegiatan yang berlangsung Senin, 29 Januari 2018 lalu itupun berlangsung meriah.

    Tumpengan mengawali kegiatan pada hari itu. Dilanjutkan pentas seni yang ditampilkan para siswa. Acara berlangsung meriah saat para siswa kelas 8 tampil dengan tarian dance modern. Di kesempatan yang sama, juga digelar senam maumere di halaman sekolah yang melibatkan guru-guru serta hadirin.

    Kepala SMP N 2 Satu Atap Alian, Mokhamad Khanip SPd, mengatakan acara tersebut untuk memeriahkan HUT sekolah yang ke 10 sekaligus tayukuran Akreditasi SMP N 2 Satu Atap Alian dari predikat C menjadi B.  "Dengan pentas seni ini untuk mengaplikasikan pelajaran seni dan sekaligus mengasah kratifitas siswa, serta mendikik siswa untuk berjiwa sosial," ungkap Khanip.

    Khanip berharap acara yang baru pertama kali digelar tersebut dapat berkelanjutan ditahun yang akan datang. "Semoga kedepan dapat membuat acara seperti ini

    yang lebih meriah dan lebih memajukan sekolah," ungkapnya.

    Pembina Osis SMP N 2 Satu Atap Alian, Ismo Suryadi SPd, menambahkan, selain pentas seni siswa pihaknya juga menggelar lomba mewarnai yang diikuti oleh peserta tingkat TK se Kecamatan Alian dan Poncowarno. "Untuk lomba mewarnai kita libat kan peserta dari tigkat TK di dua kecamatan," katanya. (saefur)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top