• Berita Terkini

    Rabu, 02 Mei 2018

    5 Polsek di Jajaran Polres Kebumen Ganti Pimpinan

    fotopolreskebumen
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Sejumlah perwira di lingkungan Polres Kebumen dirotasi. Total ada 7 jabatan yang dirotasi yang lima diantaranya adalah Kapolsek.

    Mereka yang dirotasi masing-masing AKP Cipto Rahayu yang semula bertugas di Polda Jateng mengisi kursi jabatan Kabag Ops Polres Kebumen menggantikan AKBP Suyatno yang memasuki purna tugas.

    Selanjutnya Iptu Kawan Panjaitan akan menggantikan AKP Surati Montro sebagai Kasat Polairud. Adapun AKP Surati Montro diberi jabatan baru sebagai Kapolsek Kuwarasan.

    Iptu Sugito yang semula menjabat sebagai Kapolsek Poncowarno dipindahtugaskan sebagai Kapolsek Sempor yang semula kosong sepeninggal AKP Wasidi yang tutup usia.
    Sementara, AKP Masngudin yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Humas Polres Kebumen menjabat Kapolsek Petanahan yang ditinggalkan Kompol I Made Arjana yang memasuki masa pensiun.

    Adapun Iptu Sugeng Riyadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Lakalantas Sat Lantas Polres Kebumen menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Poncowarno, menggantikan Iptu Sugito. Terakhir, Kapolsek Sadang yang semula dipimpin oleh AKP M Fadoli diserahkan kepada IPTU Suwarto.

    “Kepada pejabat baru kami berpesan agar segera menyesuaikan diri di tempat tugas baru. Kepada pejabat lama, kami ucapkan terimakasih atas pengabdiannya,” ucap AKBP Arief Bahtiar saat memimpin upacara  serah terima jabatan “Sertijab” yang digelar di mapolres Kebumen, Senin (30/4/2018) pagi.

    “Marilah kita laksanakan tugas dan kewenangan yang telah diamanatkan dalam undang-undang, dengan profesional, proporsional, dan obyektif. Tentunya dengan berpegang pada kode etik profesi dan moralitas yang tinggi, sehingga dapat memenuhi harapan masyarakat,” imbuh Kapolres. (cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top