ISTIMEWA |
Muhammad Samudra mengaku bersyukur atas pencapaiannya itu. Apalagi, prestasi itu tidak diperoleh dengan mudah. "Sebelum maju ke tingkat nasional, terlebih dulu dia melalui sejumlah tahapan seleksi mulai dari sekolah, kabupaten, provinsi hingga lolos ke tingkat nasional," ujar anak kedua dari pasangan Edi Rianto dan Kusharyati warga Gang Platuk Kelurahan Kebumen tersebut.
Kepala SMP Negeri 1 Kebumen Sungaidi SPd MPd mengaku bangga atas prestasi yang diraih anak didiknya. Prestasi tersebut tidak lepas dari peran guru pembimbing yakni Eka Suryana SPd serta seluruh guru dan karyawan SMP Negeri 1 Kebumen.
"Bimbingan yang diberikan secara kontinyu. Dimulai dari saat terpilih di tingkat sekolah sampai dengan menjadi peserta OSN tingkat nasional, meskipun bimbingan juga diberikan oleh provinsi," ujar Sungaidi didampingi guru pembimbing OSN Matematika Eka Suryana SPd.
Selain prestasi di bidang akademik, dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) SMP tingkat Kebumen, SMPN 1 juga memborong juara. Antara lain juara I pada festival kreativitas musik tradisi, festival kreativitas tari, vocal group, menyanyi solo, story telling, debat Bahasa Indonesia. Kemudian juara II di cabang cipta cerpen dan cipta lagu. Juara III cipta lagu, dan juara harapan I cabang lukis.
"Saya berharap prestasi yang diraih Samudra dan siswa siswi lainnya menjadi dorongan baru bagi Spenza, nama populer SMP 1 Kebumen, untuk berusaha lebih baik dan selalu menjadi yang terbaik. Selalu mengeluarkan daya upaya mencapai hasil yang maksimal," ujar Sungaidi.(saefur/cah)