IMAM/EKSPRES |
Cafe Angkring Narayana terletak di Jalan Gelora Perum Pejagoan Indah. Biasanya tempat tersebut memang ramai dikunjungi para pembeli. Beberapa diantaranya bahkan terkadang tidak tahu jika Jumat pagi makanan yang disajikan adalah gratis. Meski di depan Cafe telah terpasang tulisan "Jumat Gratis" namun beberapa pangunjung justru baru tahu saat hendak membayar makanan yang telah disantapnya.
Pemilik Cafe Angkringan Narayana yakni pengacara senior HD Sriyanto SH MH MM dan istrinya dr Neneng Rima Rahmawati MM. Pihaknya menyampaikan akan melanjutkan tradisi berbagi makan gratis kepada masyarakat.
"Dulu makanan dibagi di depan rumah, kini setelah memiliki rumah makan, ditempatkan disitu. Setiap Jumat kami akan menggratiskan makanan kepada pengunjung," tutur HD Sriyanto, kemarin
Menu yang disajikan, lanjut HD Sriyanto, merupakan makanan khas Jawa dan Sunda. Beberapa diantaranya nasi bakar khas Sunda dan nasi megana khas Jawa. Bukan hanya itu saja, Cafe Angkringan juga menyediakan menu nasi kucing, nasi uduk lengkap dengan lauk pauknya. “Ada menu khusus yakni ingkung ayam,” katanya.
Sementara itu dr Rima menyampaikan perpaduan Jawa-Sunda menjadi cermin kepemilikan Cafe Angkringan Narayana Pejagoan. Sebab HD Sriyanto sendiri merupakan asli Kabupaten Blora dan dr Rima dari Bandung Jawa Barat. “Cafe berdiri sejak 19 Juni 2018 lalu. Setiap Jumat melayani mulai pukul 09.00 hingga selesai. Semoga apa yang kami lakukan ini bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya. (mam)