![]() |
ISTIMEWA |
Berapa lomba yang dilaksanakan meliputi Lari lima kilimeter, Geguritan, Lomba Macapat, Lomba Seni Pertunjukan serta Lomba Matematika, IPA berbasis computer. Tercatat sebanyak 108 peserta yang megikuti berbagai lomba tersebut, Selasa (11/12/2018).
Ketua Panitia Kegiatan Drs Sumarjono SPd menyampaikan perlombaan dilaksanakan guna memeriahkan HUT SMP N 6 Kebumen. Ini juga untuk memberikan kesempatan kreatifitas dan sportifitas bagi para peserta didik Sekolah Dasar. "Lomba diikuti oleh siswa-siswi SD sekitar," tuturnya.
Adapun rangkaian acara perayaan, lanjutnya, yakni Lomba Basket dan Futsal. Selain itu lomba menghias tumpeng, sepeda santai dan pembagian doorprize bersama Alumni angkatan tahun 2000. Semua kegiatan dilaksanakan dengan melibatkan seluruh siswa-siswi dan guru SMPN 6 Kebumen. “Tak hanya perombaan saja, namun sejumlah kegiatan lain juga diadakan. Ini seperti bakti sosial kepada siswa yatim piatu. Untuk bakti sosial akan dilaksanakan Kamis 6 Desember lalu. Ini dibagikan oleh Alumni SMP N 6 Kebumen angkatan tahun 2000," katanya.
Kepala SMP N 6 Kebumen Prayitno SPd MPd melalui Waka Bidang Akademik dan Kesiswaan Drs H Slamet Mujiono SPd MMPd menyampaikan HUT SMP N 6 rutin diperingati setiap tahun. Dengan menggelar ajang perlombaan diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan eksistensi sekolah. Selain itu memberikan peluang dan menyalurkan bakat bagi para siswa SMP N 6 Kebumen serta para perserta lomba. "Dengan perayaan HUT ke 33 ini semoga SMP N 6 Kebumen semakin eksis. Selain itu dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan serta mencetus generasi yang berprestasi,” paparnya.
Serangkaian acara Peringatan HUT ke 33 SMP Negeri 6 Kebumen ditutup pada Selasa 11 Desember 2018. Penutupan dilaksanakan dengan upacara peringatan HUT sekaligus pengumuman penyerahan hadiah kejuaraan lomba. Adapun para juara yakni Lari Putra Juara 1 Moh Al Fauzi SDN Sumberadi, Juara II M Putra Pratama SDN 2 Kalirejo dan Juara III Akmalussifa SDN Roworejo.
Lari Putri Juara I Amalia Ngasiroh SDN 2 Candiwulan, Juara II Aufa Roehana Zulfa SDN Roworejo dan Juara III Sarah Agil Saputri SDN 2 Candiwulan. Geguritan, Juara Laeli Karimah SDN 2 Kalirejo, Juara II Anirotul Ummah dan Juara III Melati Sofiana SDN 2 Tanahsari. Pelajaran IPA Juara I Maunatul Zulaikha Khum SDN 3 Kalirejo, Juara II M Abi Abdillah Asngari SDN 2 Bandung dan Jauara II Zenika Agustina FA SDN 1 Candiwulan. Untuk pelajaran Matematika Juara I Umu Hani SDN 1 Tanahsari, Juara II Septo Ramadhani SDN 1 Candiwulan dan Juara III Afnan Habib M SDN 1 Sumberadi. Sedangkan Seni pertunjukan dimenangkan oleh Seni Hadroh dari SDN 2 Tanahsari dan Seni Pantomin dari SDN 2 Bandung.
Koordinator lomba Anang Sudigdo SPd menyampaikan kesuksesan acara HUT Ke 33, didukung oleh peran para siswa dan seluruh keluarga besar SMP N 6 Kebumen. Harapannya meski umur semakin tua, namun SMP N 6 Kebumen semangat bekerja tetap muda. “Bekerjalah apa adanya sesuai tupoksinya, serta selalu berpikir apa yang dapat diperbuat untuk sekolah tercinta ini,” ucapnya, saat ditemuai di idepan ruang perpustakaan. (mam)