• Berita Terkini

    Senin, 11 Februari 2019

    Bocah 6 Tahun di Kutowinangun Tenggelam di Sungai

     fotopolreskebumen
    KEBUMEN (kebumenekspres.com) - Naas dialami, M Isra Anwar Rizqy, seorang bocah berusia 6 tahun di Desa Jlegiwinangun, Kecamatan Kutowinangun. Dia ditemukan meninggal di sungai, Minggu (10/2/2019).

    Kapolres Kebumen, AKBP Robertho Pardede melalui Kapolsek Kutowinangun, IPTU Sugiyanto, membenarkan kejadian ini. "Korban diketemukan dalam keadaan meninggal dunia di sungai dekat SDN 1 Desa Babadsari (Kecamatan Kutowinangun,red) sekitar pukul 15.00 WIB. Jarak dari rumah korban sampai TKP 3 kilometer," kata IPTU Sugiyanto, Senin (11/2/2019).

    Sebelum ditemukan meninggal, kata Iptu Sugiyanto, korban terlihat bermain di halaman rumah pada Minggu pagi. Saat itu, sang ayah, Sukatno yang sedang membersihkan kandang burung, melihat anaknya tengah bermain dengan teman korban.

    Tak lama kemudian, korban tak terlihat. Ayah korban lantas melakukan pencarian. Termasuk menanyakan keberadaan korban kepada teman bermainnya. Namun, tidak ada yang mengetahui keberadaan korban.

    "Selanjutnya mereka dibantu tetangga dan warga bersama-sama mencari korban di sekitar rumahnya dan menelusuri sungai. Dikhawatirkan dan diperkirakan korban tercebur dan hanyut di sungai," imbuh Iptu Sugiyanto.

    Kejadian itu lantas dilaporkan ke Mapolsek Kutowinangun. Saat itu juga, petugas di bawah pimpinan langsung Kapolsek IPTU Sugiyanto bersama warga melakukan pencarian. Dalam upaya mempercepat penemuan korban, Petugas dan warga menutup aliran irigasi guna menyurutkan air.

    Hingga kemudian, korban ditemukan. Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan. Korban meninggal karena tenggelam. ."Selanjutnya korban bersama petugas puskesmas mengantar jenazah ke rumah duka untuk diserahkan kepada orang tua dan dimakamkan sebagaimana mestinya," ujar Kapolsek.(cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top