• Berita Terkini

    Selasa, 05 November 2019

    Gas Bocor, Rumah di Sempor Terbakar

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)-  Akibat gas LPG bocor, sebuah rumah di Desa Bejiruyung Kecamatan Sempor, terbakar, Senin (4/11) sekitar pukul 17.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun salah satu penghuni rumah mengalami luka.

    Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan melalui Kapolsek Sempor Iptu Sugito, Selasa (5/11/2019) mengatakan, peristiwa ini terjadi di rumah Suwarsih (47) warga Dusun Tegal Kotak Desa Bejiruyung Kecamatan Sempor. Berawal saat Wiwit (30), anak Suwarsih, hendak memasang gas pada kompor.

    Namun gas tersebut mengalami kebocoran, sedangkan posisi korban yang berada di dekat kompor yang sedang menyala, sehingga api langsung menyambar dan mengenai tubuh korban.

    "Penyebabnya karena gas bocor dan kelalaian korban dalam memasang gas didekat kompor yang masih menyala, sehingga api menyambar," ujar Kapolres.

    Sontak kejadian itu membuat panik. Warga kemudian melaporkan kepada Damkar Gombong yang segera datang ke lokasi kejadian. Dua armada dikerahkan. Bersama warga, petugas berjibaku memadamkan api.
    Api kemudian berhasil dipadamkan. Namun, kerugian materiil lebih kurang Rp 5 juta. Dan, korban mengalami luka bakar di bagian muka, kaki, tangan dan rambut.
    "Untuk saat ini korban sudah dilarikan  ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gombong untuk mendapatkan pengobatan.(cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top