• Berita Terkini

    Jumat, 20 Maret 2020

    Jumlah Pasien Suspect Corona di Kebumen Bertambah

    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Kewaspadaan warga Kebumen terhadap ancaman penyebaran virus corona (Covid-19) sepertinya harus semakin ditingkatkan. Ini setelah Pemkab Kebumen mengumumkan adanya penambahan jumlah pengawasan terhadap warga yang berpotensi terpapar corona bertambah.

    Data terbaru menyebutkan, jumlah  orang dalam pengawasan (ODP)  sejumlah 380. Sementara yang masuk kategori pasien dalam pengawasan (PDP) atau suspect corona  12 orang. Khusus untuk berstatus PDP, artinya ada peningkatan dari yang sebelumnya 7 orang.

    Adanya penambahan orang dalam pengawasan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP) terungkap dalam rapat koordinasi penanggulangan corona yang digelar Pemkab  di Kabupaten Kebumen di Posko Covid 19 Gedung Dinas Kesehatan Kebumen,  Kamis (19/3/2020).

    Hadir saat itu, Ketua Gugus Tugas Penanganan Penyebaran Covid 19 Kebumen,  sekaligus Wakil Bupati Kebumen Arif Sugiyanto. Juga Sekda Ahmad Ujang Sugiono SH dan Sekertaris Dinas Kesehatan Kebumen, Kusbiyantoro SKM MKes.

    Dalam kesempatan itu terungkap, jumlah orang dalam pengawasan (ODP) maupun pasien dalam pengawasan (PDP) corona di Kebumen terus bertambah. Tercatat sebanyak 30 ODP dan 12 yang berstatus PDP. "Sampai malam ini, Kamis 19 Maret 2020 tercatat 380 orang dalam pengawasan (ODP) dan 12 pasien dalam pengawasan (PDP) yang tersebar di beberapa kecamatan. Jumlah ini hasil laporan sementara dari petugas kesehatan seluruh Puskesmas,  RSUD Sudirman dan Prembun," ujar Arif Sugiyanto.

    Arif mengatakan, adanya peningkatan jumlah tersebut sebaiknya ditanggapi bijaksana oleh masyarakat. Selain diminta tetap tenang, untuk sementara Arif Sugiyanto meminta dan menekankan masyarakat untuk mengurangi aktivitas keluar rumah.

    Di saat yang sama, Arif menyampaikan  Gugus Tugas Penanganan Penyebaran Covid 19 Kebumen akan terus melaporkan perkembangan penanganan. Informasi terbaru akan selalu diperbarui setiap hari dan terus menerus.

    "Data ODP dan PDP akan selalu kami update ke website Covid 19 Kebumen. Setiap hari, pagi dan sore kami minta petugas untuk memperbaharui data tersebut apabila ada perkembangan," kata Wabup Arif.

    Wabup Arif kembali menegaskan, pihaknya tengah bekerja keras mengantisipasi penyebaran corona.  Sejumlah langkah antisipasi sudah dilakukan. Hingga kemarin, Pemkab telah melakukan penyemprotan disinfektan di 25 titik. Baik di kantor di instansi pemerintah, tempat ibadah, sekolah-sekolah dan tempat lainnya.

    "Penyemprota ini akan dilakukan hingga 14 hari kedepan atau sampai tanggal 28 Maret mendatang," imbuh Arif.(fur/cah)

    Berita Terbaru :


    Scroll to Top