• Berita Terkini

    Kamis, 12 November 2020

    Antisipasi Terjadi Bencana, Polres Periksa Peralatan Samapta


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Polres Kebumen menyiapkan sekaligus memeriksa peralatan milik Sat Samapta, kemarin (12/11). Ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana di Kabupaten Kebumen.


    Pengecekan dilakukan di halaman Mapolres Kebumen, didampingi Kasat Samapta Polres Kebumen AKP Rudjito bersama personel Sat Samapta Polres Kebumen, Kamis (12/11/2020). Hadir dalam pengecekan itu perwakilan dari Dit Sabhara Polda Jateng Kompol Sugiyanto bersama dengan personelnya. 


    Diungkapkan Kasubbag Humas Polres Iptu Sugiyanto, pengecekan dilakukan untuk mengetahui fungsi peralatan Sat Samapta.  "Pengecekan ini sekaligus untuk mengetahui kondisi peralatan kita. Sehingga, jika terjadi situasi tertentu bisa digunakan sewaktu-waktu," jelas Iptu Sugiyanto. 

    Selain peralatan, sejumlah kendaraan patroli milik Sat Samapta Polres Kebumen juga dilakukan pengecekan kelaikan kendaraannya.  "Semua dicek secara teliti. Jika ada yang rusak segera dilakukan pendataan dan perbaikan," imbuh Iptu Sugiyanto. 

    Pengecekan juga dalam rangka menyambut musim penghujan.  Seperti diketahui bersama, Kebumen termasuk daerah rawan bencana banjir dan longsor. 

    Bahkan beberapa waktu lalu banjir sempat menggenangi sejumlah wilayah di Kebumen. Longsor juga terjadi di Kecamatan Alian, Padureso hingga daerah pegunungan lainnya. 

    Peralatan milik Sat Samapta sangat membantu dalam evakui bencana tersebut. "Sudah cukup. Semoga Kebumen selalu dalam keadaan aman kondusif," tandasnya. (win/cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top