KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Almarhum Pratu Firdaus Kurniawan Nugroho dikenal oleh tetangga sosok yang baik. Alumni SMK Wongso Gombong ini tugas di Papua sejak Agustus 2020 lalu.
Pratu Firdaus Kurniawan Nugroho merupakan anggota Satgas Yonif R 400/BR yang gugur usai terlibat baku tembak dengan Organisasi Papua Merdeka (OPM) Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya. Insiden itu terjadi Jumat (6/11/2020) kemarin. Bermula saat personel Satgas Yonif R 400/BR yang sedang melakukan patroli. Saat itulah terjadi serangan oleh KKB.
Dua orang prajurit TNI, tertembak. Satu orang diantaranya gugur atas nama Pratu Firdaus.
Di mata tetangga, Firdaus Kurniawan Nugroho dikenal sebagai pribadi yang baik. "Dia baik banget mas anaknya pendiem sopan, tapi kalau ditanya jawab ramah, katanya baru tugas di Papua agustus kemarin, sebelumnya di Semarang," kata Erwin (49) warga RT 4 RW 5 Gombong tetangga korban.
Erwin mengatakan almarhum Pratu Firdaus Kurniawan merupakan alumni SMP Pius Gombong dan SMK Wongso Gombong memiliki suadara kembar yang juga masuk di TNI Angkatan Laut bernama Firdaus Kurniawan Widodo
"Dia punya sodara kembar tugas juga di Sorong Papua jadi TNI AL kakaknya namanya Firdaus Kurniawan Widodo , alumni SMA Pius Gombong," kata Erwin diamini Wulan tetangga lain.
Dari pantauan wartawan koran ini, hingga pukul 09.11 WIB rumah korban yang berada di Gang Sidoro IV Gombong sudah dipenuhi puluhan pelayat baik dari anggota TNI, masyarakat dan kerbat korban. Sejumlah karangan bunga dari petinggi TNI juga terpasang didepan rumah duka.
Hadir pula Dandim 0709 Kebumen Let Kol MS Prawiranegara Matondang dan sejumlah personil bersenjata siap melaksanakan upacara pemakaman. Rencana jenazah akan dimakamkan di Makam Kawo Gang Semeru Desa Gombong sekitar pukul 11.00 WIB. (fur)