• Berita Terkini

    Senin, 21 Juni 2021

    Ratusan Santri Ponpes Al Huda Kebumen Divaksin Covid


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Pemkab Kebumen memastikan pelaksanaan vaksinasi covid-19 berjalan terus. Seperti yang terlihat pada Senin (21/6/2021), pemkab melalui Dinas Kesehatan melaksanakan vaksinasi bagi para santri di Pondok Al Huda Jetis Kutosari Kebumen.

    Dari jumlah total sebanyak 1200 santri, hanya santri yang telah cukup umur yang menerima suntik vaksin.


    Bupati Kebumen Arif Sugiyanto bersama Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih bersama sejumlah OPD meninjau pelaksanaan vaksinasi kemarin. Tampak juga, Kepala Dinas Kesehatan, dr Dwi Budi Satrio, Sekda Ahmad Ujang Sugiono, Dandim 0709 Kebumen Letkol Kav MS Prawira Negara Matondang disambut hangat oleh Pengasuh Ponpes Al Huda, KH. Wahib Machfudz di ruang tamunya. 

    Bupati Arif  mengatakan, vaksin Covid-19 merupakan ikhtiar dalam pencegahan Pandemi Covid19 yang saat ini di Kabupaten Kebumen mengalami lonjakan drastis. Bupati mengajak masyarakat untuk tidak takut akan vaksin.

    "Vaksin itu tidak untuk ditakuti, tapi justru harus dilaksanakan untuk pencegahan paparan Covid19," kata Arif

    Sementara itu,Pengasuh Ponpes Al Huda, KH Wahib Machfudz menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan kemarin.  KH Wahib mengakui masih ada sejumlah santri yang keberatan menjalani vaksin lantaran informasi yang tidak akurat beredar di masyarakat. 


    Menyikapi hal itu, pihak Ponpes, ujar KH Wahib Machfudz,  mewajibkan semua santri yang sudah ber KTP dan berumur 18 tahun harus melaksanakan vaksin Covid-19.


    "Kemarin saya prihatin selama ini masih ada beberapa santri yang masih keberatan divaksin, mereka takut ada informasi hoax beredar di masyarakat, tetapi kali ini saya wajibkan vaksin. Kalau tidak mau divaksin pulang dulu aja jangan di pesantren, " kata Gus Wahib.

    KH Wahib Machfudz mengungkapkan, saat ini posisi santri Al Huda semuanya berada di pondok, untuk keamanan dan kesehatan santri, pihaknya melarang keluarga mengunjungi para santri."Saat ini santri tetap di pondok, namun kita larang untuk tidak dikunjungi ini untuk kesehatan santri," jelasnya. (fur)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top