KEBUMEN-(kebumenekspres.com) -Kabar gembira datang dari SMK Puspa Jati Buluspesantren. Pasalnya sekolah dibawah Pimpinan Zaenal Mutaid MPd tersebut mendapat bantuan Rp 1 Miliar. Bantuan berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Provinsi Jawa Tengah tahun 2021 itu, diberikan dalam bentuk barang peralatan praktik.
Adanya bantuan tersebut tentu membawa keberkahan sendiri bagi SMK Puspa Jati. Bantuan alat praktik akan menambah fasilitas sekolah. seiring berjalannya waktu adanya bantuan tentu akan memajukan SMK Puspa Jati.
Kepala SMK Puspa Jati Buluspasantren Zaenal Mutaid MPd menyampaikan hari ini bantuan sudah mulai sampai ke sekolahan. Ini berupa 12 alat praktik otomotif. Adanya bantuan tersebut maka SMK Puspajati siap melakukan Spooring ,balancing ,tune up dan overhaul. “Alhamdulillah.... kami mendapatkan bantuan. Ini akan semakin melengkapi fasilitas SMK Puspajati,” tuturnya, Jumat (5/11).
Dijelaskannya, Spooring adalah alignment atau proses pada mobil untuk meluruskan kembali kedudukan empat roda. Dengan demikian maka mobil akan kembali seperti awal. Artinya proses ini akan mengembalikan kedudukan empat roda seperti settingan pabrik. “Dengan adanya bantuan tersebut, SMK Puspajati sudah bisa melakukan Spooring,” jelasnya.
Sedangkan balancing, lanjut Zaenal merupakan penyesuaian atau upaya menjaga keseimbang pada titik atas bawah atau kiri kanan roda. Ini dilakukan dengan cara menambahkan timah pada bagian yang kurang. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan tersebut. Ini juga menambah kepercayaan masyarakat terhadap SMK Puspajati,” katanya.
Zaenal juga menjelaskan terkait pengertian overhaul. Ini merupakan sebuah tindakan membongkar mesin kendaraan. Overhaul dilakukan guna memperbaiki komponen-komponen di dalam mesin yang mengalami kerusakan. Sedangkan, tune up merupakan sebuah cara untuk mengembalikan performa mesin seperti sedia kala. Ini dilaksanakan tanpa membongkar keseluruhan. “Sekali lagi kini Spooring ,balancing ,tune up dan overhaul sudah dapat dilakukan di SMK Puspajati,” paparnya.
Dalam kesempatan itu, Zaenal juga kembali menyampaikan beberapa prestasi membanggakan yang ditorehkan oleh siswa SMK Puspajati Buluspesantren. Ini seperti siswa SMK Puspajati yang berhasil mewakili Kabupaten Kebumen pada ajang POPDA dan Kompetisi Olahraga Sekolah Nasional (KOSN) tingkat Provinsi Jawa Tengah lewat cabang olahraga bulutangkis.
SMK Puspajati merupakan sekolah vokasi yang hingga saat ini banyak memberikan beasiswa kepada peserta didiknya. "Sampai saat ini kami memberikan pendidikan kepada para siswa tidak mampu dan berprestasi dengan bebas biaya, tanpa dipungut SPP dan uang gedung,” ucapnya.
SMK Puspajati sendiri dibawah naungan Lembaga Pendidikan Pahlawan Untung Suropati Karanganyar dibawah kepemimpinan R Suman Sri Usodo. (mam)