KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kecamatan Prembun menggelar Musyawarah Anak Cabang (Muscancab). Ini untuk membentuk kepengurusan baru. Menariknya, kegiatan tersebut juga diselingi dengan pemberian santunan anak yatim dan kaum dhuafa.
Pembukaan Muscancab dilaksanakan langsung oleh Wakil Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Jawa Tengah H Yusuf Cahyono SH. Ini dilaksanakan di Gedung Olahraga (GOR) Desa Sidogede Kecamatan Prembun, Sabtu (22/1/2022).
Acara dihadiri oleh Ketua DPC PPP Kebumen Wahid Mulyadi AMd, Jajaran Pengurus Partai PPP, MWC NU, PAC Muslimat NU, Fatayat NU se Dapil 7 Kebumen.
Ketua DPC PPP Kebumen Wahid Mulyadi menyampaikan Musancab merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap 5 tahun sekali. Musyawarah ini dalam rangka pembentukan kepengurusan baru. Ini pada tiap Kecamatan di Dapil 7 Kebumen.
“Hari ini kami Partai PPP Kebumen menggelar Musyawarah Anak Cabang Dapil 7 Kebumen. Ini terdiri dari Kecamatan Ambal, Mirit, Bonorowo, Prembun dan Kecamatan Padureso. Musancab merupakan kewajiban partai setiap 5 tahun sekali. Ini tentunya reorganisasi kepengurusan,” tuturnya.
Pada kesempatan tersebut pihak juga mengundang juga MWC NU, PAC Muslimat NU, Fatayat NU se Dapil 7 Kebumen. Diharapkan nantinya Partai PPP dan Nahdathul Ulama (NU) kedepan bisa bersinergi serta mendapat dukungan pada pemilu 2024 mendatang.
“Harapan kami dengan kita undang mereka pada acara ini ke depan Partai Persatuan Pembangunan bisa lebih dekat dengan NU. Salah satu point untuk ke depan yakni pemilu 2024 Dapil 7. Kini di Dapil 7 PPP belum mendapatkan kursi. Harapannya dengan adanya dukungan mereka pada pemilu 2024 nanti, Dapil 7 ini bisa mendapat kursi,” katanya.
Ditegaskan juga mayoritas Pengurus, Angggota dan Kader PPP merupakan warga Nahdliyin. Untuk itu pihaknya juga berharap dukungan dari NU tinggi terhadap PPP. Artinya NU dapat memberlakukan sama antara PPP dan partai lainnya, termasuk PKB. “Mayoritas kami adalah warga NU. Untuk itu kami juga mengharap dukungan dari NU,” ucapnya. (mam)