KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Bupati Kebumen Arif Sugiyanto kembali melantik pejabat baru untuk jabatan adminstrator di lingkup pemerintahan Kabupaten Kebumen. Setidaknya ada 9 pejabat yang dilantik Bupati di Pendopo Kabumian, pada Selasa (15/2/2022) sore.
Dalam kesempatan itu, Bupati kembali menyatakan, bahwa rotasi dan pelantikan jabatan di pemerintahan adalah sesuatu hal yang biasa dalam rangka penyegaran sekaligus untuk memberikan peluang karier bagi pejabat yang berprestasi.
"Pelantikan atau rotasi jabatan ini menjadi hal biasa terjadi di pemerintahan dalam rangka penyegaran dengan penempatan tugas baru untuk melatih kompetensi dibidang masing-masing," ujar Bupati.
Kepada pejabat yang baru, Bupati menekankan agar bisa bekerja dengan baik, melakukan inovasi dan terobosan untuk kemajuan daerah. Karena siapapun ASN yang mampu menunjukan prestasinya, tanpa catatan buruk, maka Bupati tak segan untuk memberikan reward.
"Kalau dalam bekerja mereka mampu menunjukan prestasinya, tentu kami akan memberikan reward. Karena penghargaan itu memang layak diberikan kepada orang-orang yang berprestasi," ujarnya.
Reward itu juga bisa diberikan dalam bentuk promosi kenaikan jabatan. Namun tetap harus melalui tahapan berupa tes seleksi dan penilaian dari Baperjakat agar berjalan transparan. "Siapapun yang mendapat nilai paling bagus ya itu yang kita lantik," ucapnya.
Namun, begitu juga sebaliknya, Bupati menyatakan dirinya tak segan memberikan punishment atau hukuman bagi ASN yang berkinerja buruk. Misalnya dengan memotong gaji tunjangan.
"Ini berlaku semua ASN, kinerja harus ditingkatkan, tidak monoton. Apalagi kalau sampai buruk laporan kinerjanya, maka saya pun tak segan untuk memotong tunjangan gaji. Saya liat ini sudah dilakukan beberapa bupati yang lain di luar Kebumen," terang Bupati.
Meski demikian, Bupati menyatakan sampai saat ini, ia melihat kinerja para ASN di Kebumen baik. Bahkan banyak yang berprestasi. Sehingga ia pun belum pernah memberikan kebijakan untuk memotong gaji tunjangan ASN.
"Alhamdulillah sampai saat ini kami belum melakukan itu. Artinya kinerja ASN di Kebumen masih baik, dan bahkan ada beberapa yang berprestasi," tuturnya.
Adapun 9 pejabat yang dilantik kemarin masing-masing, Suyitno dilantik sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Kabupaten Kebumen. Lalu, Mukhsinul dilantik sebagai Sekretaris Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kebumen.
Ketiga, Edy Purwoko dilantik sebagai Camat Petanahan Kabupaten Kebumen. Berikutnya, Urip Seno Aji dilantik sebagai Kepala Seksi Tata Pemerintahan pada Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen.
Lalu Erna Nowo Akhir Riyanti dilantik sebagai Kepala Seksi Pelayanan Umum dan Kesejahteraan Sosial pada Kecamatan Karanganyar Kabupaten Kebumen. Keenam, Adi Buntoro dilantik sebagai Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban pada Kecamatan Poncowarno Kabupaten Kebumen.
Ketujuh, Dyah Mustika Prasetyaningsih dilantik sebagai Subkoordinator Perekonomian pada Bidang Perekonomian, Sumber Daya Alam, dan Infrastruktur, Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Kebumen
Kedelapan Agus Setyawan dilantik sebagai Subkoordinator Pembangunan Manusia pada Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia, Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Kebumen. Sembilan atau terakhir, Umi Hajarotun dilantik sebagai Subkoordinator Perencanaan pada Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Perhubungan Kabupaten Kebumen. (fur)