• Berita Terkini

    Minggu, 20 Februari 2022

    Puluhan Siswa TK Tunas Bangsa Kebumen Antusias Ikuti Kegiatan "Polsanak"


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- "Tradisi" mendekatkan diri dengan warga masyarakat khususnya anak-anak terus dilakukan Polres Kebumen. Melalui kegiatan  kegiatan polisi sahabat anak atau yang disingkat Polsanak itu, Polres meluruskan paradigma polisi adalah sosok yang menyeramkan


    Kegiatan ini sekaligus bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran hukum sedini mungkin. 


    Seperti yang Kanit Binmas Polsek Kebumen Aipda Kurnia SJ, Polres Kebumen saat mengunjungi TK Tunas Bangsa PGRI,  Kelurahan Selang, Kecamatan/Kabupaten Kebumen, Sabtu (19/2/2022). Sedikitnya 65 murid-murid TK itupun antusias menyambut Aipda Kurnia. Mereka lantas belajar bersama polisi dengan riang gembira. Bahkan tak sedikit, anak-anak setelah kegiatan itu bercita-cita kelak ingin menjadi polisi seperti Aipda Kurnia SJ. 


    Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasi Humas Polres AKP Tugiman menyampaikan, kegiatan itu dilakukan agar anak-anak semakin dekat dengan polisi sehingga diharapkan menjadi mitra cilik Polri.


    Anak-anak diajak bernyanyi bersama, mengenal rambu-rambu lalu lintas, hingga dikenalkan kiat-kiat keselamatan berlalu lintas sejak dini. "Sehingga diharapkan anak-anak bisa menjadi mitra kita. Anak-anak semakin kenal dengan kita, dan mengetahui tugas kepolisian sejak dini," jelas AKP Tugiman. 


    Kehadiran polisi yang digambarkan sebagai sosok yang galak dan ditakuti, dipatahkan oleh Kanit Aipda Kurnia SJ dengan kegiatan bermain bersama murid-murid pada kesempatan itu. (win/cah)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top