KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Profesi nelayan memilik resiko tinggi. Mereka setiap saat bisa saja menjadi korban ombak besar saat melaut. Praktis, setiap nelayan dituntu selalu waspada sekaligus siap siaga saat berada di perairan.
Salah satunya dengan selalu memakai life jacket atau pelampung. Polres Kebumen melalui Sat Polairud melakukan imbauan kepada nelayan di sepanjang Pantai Logending, Kecamatan Ayah untuk tidak lengah serta selalu memakai life jacket.
Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasi Humas Polres AKP Tugiman, hal ini untuk mengurangi fatalitas kecelakaan laut yang bisa terjadi kapan saja saat berlayar. "Melalui patroli Sat Polairud kita ingatkan nelayan untuk selalu disiplin mengenakan life jacket. Ini demi keselamatan para nelayan kita," jelas AKP Tugiman, Jumat (11//2022).
Terbukti banyak kasus kecelakaan laut yang bisa diselamatkan karena life jacket yang dikenakan. Lanjut AKP Tugiman, ombak selatan Kebumen terkenal ganas dan bisa berubah sewaktu-waktu.
Life jacket akan membantu nelayan untuk menyelamatkan diri saat terjadi insiden kapal tenggelam atau terbalik karena dihantam ombak. Sat Polairud Polres Kebumen beberapa kali pernah membagikan life jacket kepada nelayan, sehingga diharapkan tidak ada lagi alasan untuk tidak mengenakan alat pelindung diri itu saat berlayar.(win/cah)