KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Setelah dibangun mulai tahun 2016 silam, Trio Mall dan Hotel akhirnya resmi beroperasi. Ini setelah pihak pengelola melakukan peluncuran Grand Opening, Jumat (22/4/2022).
General Managar Trio Mall Mayang Putri Dewangga, menyampaikan, Trio Mall dan Hotel Azana Style menjadi mall pertama dan hotel bintang empat pertama di Kebumen.
"Kehadiran Trio Mall bukan hanya menarik investor untuk ke Kebumen melainkan juga sebagai bagian salah satu brand baru untuk Kota kebumen. Ini menjadi salah satu kepedulian Trio Mall juga dalam hal budaya," ujar Mayang Putri Dewangga.
Mengusung konsep "one stop shopping and entertainment”, ujar Mayang Putri, Trio Mall menghadirkan kenyamanan dan kemewahan berbelanja. “Trio Mall Managed by Cheval merupakan Lifestyle mall yang ber” tuturnya.

Bangunan Trio Mall, lanjutnya, ini menjadi satu dengan Hotel. Ini terletak di Jalan HM Sarbini Nomor 109 masuk Gunungmujil Kelurahan Bumirejo. Ini merupakan salah satu property dikawasan strategis Kota Kebumen dengan luas kurang lebih 15.000 meter persegi dan berada di di jantung Kota Kebumen. “Hardware tempat yang paling cocok untuk memenuhi segala kebutuhan rumah tangga; Matahari Bazar memberikan penawaran Discount up to 70 persen,” katanya.
Mayang juga menyampaikan grand opening juga dilaksanakan guna mengenalkan kepada masyarakat mengenai Trio Mall dengan konsep Lifestyle Mall. Ini dengan beragam tenant yang dimiliki saat ini. Serta banyak menawarkan beragam produk fashion, meals, entertainment yang tentunya banyak Penawaran menarik dari Tenant yang ada dengan memberikan diskon besar Up To 70 persen.
“Karena sebentar lagi memasuki Hari Raya Idul Fitri, maka Trio Mall juga menyediakan berbagai macam paket hantaran untuk Lebaran. Kami berharap Trio Mall mampu menjadi Mall Pertama yang ada di Hati Masyarakat Kebumen,” ucapnya.
Acara dihadiri Owner Tanto Sakti Wibowo, CEO Trio Azana Style Hotel Dicky Sumarsono, GM Trio Hotel Afrul Elvindra, dan Forkominda Kebumen serta beberapa tamu penting lainnya termasuk tokoh masyarakat sekitar. (mam)