• Berita Terkini

    Senin, 04 Juli 2022

    Anak Muda Grenggeng Diminta Jauhi Kenakalan Remaja


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Para anak muda di  RW 10 Dukuh Jrabang Desa Grenggeng Kecamatan Karanganyar antusias mengikuti sosialisasi pencegahan dan penanggulangan kenakalan Remaja Era Generasi Z yang digelar, Minggu (3/7/2022).


    Ketua RW 10 Desa Grenggeng, Miftahun mengatakan, kegiatan ini diinisiasi bersama pengurus Karang Taruna RW 10 Dukuh Jrabang Desa Grenggeng mengingat perkembangan media sosial yang sangat berdampak pada gaya hidup masyarakat, terutama generasi muda saat ini. 


    Kegiatan ini juga sebagai bentuk penekanan angka kriminalitas dampak dari media sosial dan dunia maya."Kegiatan ini untuk memfilter sejak dini peningkatan kenakalan remaja akibat dampak dunia maya yang menyebabkan perilaku kriminal terutama generasi Z ini yang sudah sedikit berbeda dengan generasi milenial," katanya.


    Sosialisasi ini, diisi oleh narasumber dari Kasie Binmas Polsek Karanganyar dan diikuti sebanyak 125 anak SMP dan SMA sederajat dari RW 10 Desa Grenggeng Kecamatan Karanganyar Kebumen.


    "Dengan sosialisasi ini diharapkan generasi Z diera digitalisasi ini diharapkan remaja Dukuh Jrabang dalam masa transisi kedewasaan lebih bisa memfilter konten-konten di media sosial mereka bisa memilah dan memilih sebelum menerapkan di kehidupan bermasyarakat," jelasnya.


    Sementara itu, Kepala Desa Grenggeng, Eri Listiawan mengatakan, perilaku generasi remaja Indonesia saat ini sangat jauh berbeda dengan generasi-generasi sebelumnya. Dengan adanya gawai seharusnya anak-anak lebih cerdas dibanding generasi sebelumnya karena informasi tersedia oleh perangkat tersebut. Namun, banyak anak justru mengalami adiksi (kecanduan) yang menyebabkan seorang anak tidak bisa lepas dari gawai.

    "Generasi remaja saat ini lebih bersifat skeptis dan sinis, menjunjung tinggi privasi, memiliki kemampuan multitasking yang hebat, ketergantungan terhadap teknologi, pola pikir yang sangat luas dan penuh kewaspadaan, dampaknya, kurang sosialisasi, tidak fokus, dan kompetensi sosialnya sangat kurang," katanya didampingi Ketua Karang Taruna Desa Grenggeng, Taofik Hidayat dan Ketua Rukun Remaja RW 10, Guntur Pura Sadewa.

    Ia berharap dengan sosialisasi ini remaja di lingkungan Desa Grenggeng bisa lebih baik lebih maju bisa menjauhi hal-hal yang melanggar norma dan hukum lebih giat berkreativitas, dengan teknologi baru lebih produktif. Dalam kegiatan itu juga diadakan penandatangan pakta integritas dari para remaja. (fur)

    \


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top