• Berita Terkini

    Minggu, 12 Maret 2023

    BKK SMK Mutu Petanahan Gelar Rekrutmen Tenaga Kerja

     


    PETANAHAN(kebumenekspres.com)-SMK Muhammadiyah 1(Mutu) Petanahan melaksanakan rekrutmen tenaga kerja. Rekrutmen tersebut dilaksanakan terbuka. Bukan hanya untuk siswa SMK Mutu saja, melainkan juga umum.


    Selain melaksanakan rekurutmen karyawan dilaksanakan pula penandatanganan MoU antara SMK Mutu dengan Seven Retail Group. Para karyawan yang telah direktur nantinya akan di tempatkan di Golden Lamian Jabodetabek, baru-baru ini.

    Rekrutmen diikuti oleh 40 peserta putra dan putri. Mereka mengikuti tes tertulis dan wawancara. 


    Kepala SMK Mutu Petanahan H Firman Handoko  SS menyampaikan MoU dilaksanakan dalam rangka pengembangan potensi dan peningkatan kualitas sumber daya manusia. Ini dengan memanfaatkan fasilitas  serta sumber daya yang dapat disediakan oleh masing-masing pihak.


    Dalam hal ini SMK Mutu menyediakan calon tenaga kerja atau menyalurkan para alumni SMK untuk bekerja.  Serta mempublikasikan informasi lowongan pekerjaan dan kebutuhan tenaga tenaga magang yang ditawarkan. “Menyediakan kesempatan untuk ruang pelaksana rekrutmen, pelatihan dan/atau seminar sesuai kesepakatan,” tuturnya.

    Sedangkan PT Seven Retail Group menyediakan informasi lowongan pekerjaan atau kebutuhan tenaga magang di lingkungan perusahaan. Selain itu memberikan kesempatan bagi alumni SMK Mutu Petanahan untuk mendapatkan kesempatan ketja melalui proses seleksi baik yang dilakukan secara langsung maupun daring.


    Sementara itu Recruitement & Assessment Supervisor Seven Retail Group  Naufal Hakim SPsi menyampaikan bekeja di Seven Retail Group mempunyai jenjang karir.  Mulai dari kontrak dari tiga hingga enam bulan pertama kemudian naik statusnya menjadi opertor 1. Operator hanya tiga bulan di bulan ke empat sudah dilaksanakan ujian untuk meningkat menjadi operator 2. Ini akan naik terus hingga paling tinggi menjadi supervisor.


    “Dalam bekerja yang sangat penting yakni etika atau etitut serta kemauan yang tinggi untuk bekerja. Meski kemampuannya bagus namun kalau etikaya buruk akan sangat sulit untuk bekerja. Selain itu tidak kalag penting yakni disiplin,” ucapya.

    Dalam  rekrutmen kali ini dari 40 peserta yang mengikuti seleksi lolos 30 orang. kegiatan tersebut juga mendapatkan support dari tujuh  SMK dari Purbalingga, Wangon,  Banjarnegara, dan Kebumen. (mam)  


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top