• Berita Terkini

    Kamis, 08 Juni 2023

    Atlet Kebumen Sabet Medali Emas dan Perunggu dari Ajang BNI Sirkuit Nasional


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- Atlet bulutangkis remaja Kebumen meraih hasil membanggakan dari ajang  turnamen bulutangkis BNI Sirkuit Nasional A yang berlangsung di Gor Sudirman Kota Surabaya, baru-baru ini.


    Restu Unggul Prajamulya (14), bocah yang masih masih duduk di bangku kelas 7 B SMP Taman Dewasa Kebumen itu berhasil memborong dua medali emas dan perak. 


    Kepala SMP Taman Dewasa Kebumen, Rusdi Winoto SPd MPd, mengatakan murid berbakatnya ini berhasil menjuarai dua kelas sekaligus pada turnamen bulutangkis di Kota Surabaya. 


    Pada kejuaraan Sirnas A Surabaya, Restu Unggul melaju ke partai final Ganda Pemula Campuran (GPC) berpasangan dengan Nadim Samilah Rahman,  atlet bulutangkis asal Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara binaan PB Jaya Raya.



    Pasangan ganda campuran ini berhasil menaklukan lawannya dan mendapatkan medali emas usai mengalahkan atlet dari PB Djarum Kudus pasangan Melkior EPA dan Aurelia FL dengan skor nilai ketat pada set tambahan (rubber set).


    Pada pertandingan ganda campuran ini Restu Unggul yang dipasangkan dengan Nadim Samilah atlet asal Sulawesi Tenggara berhasil meraih medali emas. "Pada turnamen sebelumnya pasangan ini masuk semifinal dan mendapatkan medali perunggu," kata Rusdi Winoto kepada media kemarin.


    Tak hanya itu, prestasi lain ditoreh oleh Restu Unggul pada perhelatan yang sama. Kali ini, Restu bertanding pada final partai Ganda Pemula Putra (GPA). Restu Unggul dipasangkan dengan Erfan Al Bary, namun kalah dan harus mengakui keunggulan rekan satu Clubnya asal PB. Jaya Raya Jakarta pasangan Fadly Bahry AR dan M Noval Zafran.


    "Pada pertandingan ganda pemula putra, Restu Unggul hanya bisa meraih juara 2 dan membawa pulang medali perak serta hadiah bonus pembinaan di dua nomor berbeda, setelah dikalahkan oleh rekan satu klubnya," ujarnya.


    Rusdi menambahkan, meski sempat gagal pada pertandingan ganda pemula, namun pihak sekolah sangat bangga dengan prestasi yang ditoreh yang dapat mengharumkan nama sekolah dan Kabupaten Kebumen melalui olahraga Bulutangkis. Hal itu menurutnya tak lepas dari kerja keras, latihan serta bimbingan baik dari sekolah, orang tua dan pembinaan dari club yang membenarkannya.

    "Kami sangat bangga dengan prestasi ini, harapan kami ini menjadi pemacu semangat bagi siswa lain untuk meraih prestasi baik dalam bidang akademik dan nonakademik," tambahnya.

    Selain itu, Restu Unggul Prajamulyo (14) yang juga warga Perum RSS Jatimulyo Kecamatan Alian ini, sudah giat latihan sejak usia Paud dan TK, ia sempat berlatih di PB. Binapratama Kebumen sebelum akhirnya pada tahun 2018 direkrut oleh PB Jaya Raya. (fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top