KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Gelaran Kebumen International Expo (KIE) 2023 resmi dibuka Sabtu malam (17/6). Rangkaian upacara pembukaan dan ditutup dengan penampilan artis Nella Kharisma itupun berlangsung spektakuler
Setidaknya hal itu ditandai dengan hadirnya puluhan ribu pengunjung yang membanjiri alun-alun Kebumen tempat pembukaan digelar
Hadir dalam pembukaan kemarin Bupati Kebumen Arif Sugiyanto yang didaulat membuka gelaran KIE. Lalu, Direktur Pertamina Foundation, Agus S Ashari, Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Arif Rahman Hakim, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno. Para pejabat kabupaten tetangga, pimpinan BUMD, pimpinan ormas, ulama, anggota DPRD dan juga pimpinan parpol.
Pembukaan diawali dengan pertunjukan tari kolosal karya Denny Malik yang dimainkan oleh 240 penari dari siswa SD, SMP, SMA hingga mahasiswa. Koreografi opening KIE kali ini mengusung tarian tradisional khas Kabupaten Kebumen yakni Tari Lawet dan Tari Cepetan. Koreografi ini dipadukan dengan nuansa modern.
Grand Opening KIE terakhir dimeriahkan dengan konser musik dangdut bersama Nella Kharisma. Penyanyi dengan paras yang cantik ini menyanyikan tujuh lagu untuk menghibur para fansnya di Kebumen. Salah satunya Rungkad, Pamer Bojo, Nemen dan Jaran Goyang.
Bupati dalam sambutannya yang didampingi Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih menyatakan, KIE ini pesta rakyat yang kembali diadakan tahun ini karena event ini terbukti telah mampu menggerakan roda perekonomian daerah.
"Ini terbukti sekarang pertumbuhan ekonomi di Kebumen naik dua digit, 5,74 persen tertinggi se Jateng. Kemudian angka penurunan kemiskinan ekstrem di Kebumen juga tertinggi di Jateng. Ini terjadi karena perekonomian masyarakat Kebumen sudah semakin membaik," ucap Bupati di Alun-alun Kebumen.
Menurut Bupati, dampak nyata dari adanya KIE ini adalah tumbuh kembangnya UMKM, para pedagang kaki lima, juru parkir, dan semua sektor usaha lain turut terdampak seperti kuliner, dan perhotelan. "Alhamdulillah dengan adanya KIE semua hotel di Kebumen penuh, dengan hotel penuh pastinya permintaan makanan bertambah, daya beli masyarakat di pasar meningkat karena permintaan yang tinggi, pedagang kecil di pasar semua ikut terdampak baik dari adanya KIE ini," terang Bupati.
Tak lupa, Bupati turut menyampaikan terima kasih kepada Pertamina selaku sponsor utama KIE. Selama ini Pertamina telah banyak membantu program pembangunan di kabupaten Kebumen, baik di bidang pendidikan, lingkungan, dan juga perekonomian. "Terima kasih buat Pertamina, banyak sekali program dari Pertamina di Kebumen, ada konservasi hutan mangrove, tukik, santripreneur, pemberian beasiswa, dan masih banyak, termasuk KIE," ucapnya.
Sementara itu, Agus menambahkan, Pertamina dua kali berturut-turut bersedia menjadi sponsor utama karena KIE dianggap real bisa menumbuhkan UMKM di Kebumen. Dimana salah satu program utama Pertamina adalah mendorong peningkatan ekonomi suatu daerah. "Kenapa dua kali KIE, Pertamina mau menjadi sponsor, karena KIE ini menurut saya real, bisa menggerakan perekonomian masyarakat, menumbuhkan UMKM. Dan saya melihat dengan kesuksesan KIE tahun lalu, maka kegiatan tahun perlu kita dukung kembali," ujar Agus.
(fur