• Berita Terkini

    Rabu, 06 September 2023

    Bupati Kebumen Jadi Pembicara PLN Multi Stakeholder Forum 2023


    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Bupati Kebumen H Arif Sugiyanto SH MH didaulat menjadi pembicara pada kegiatan Multi Stakeholder Forum tahun 2023 yang digelar  PT PLN Persero Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cilacap, kemarin


    Tampak hadir dalam acara itu, Asisten II Sekda Frans Haidar, Kepala DLHKP Kebumen Asep Nurdiana, Wakil Direktur PT Sugeng Joyo Lautan Semesta Suhartono, dan MB Pembangunan dan aktivasi PLN icon+ SBU regional Jateng Eka Saprihadi, Pimpinan OPD terkait di lingkungan Pemkab Kebumen serta Forkopimda Kabupaten Kebumen.

    Manager PLN UP3 Cilacap, Muhammad Khadafi mengatakan, Multi Stakeholder Forum ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada stakeholder akan dinamika ekonomi dan bagaimana PT PLN dapat terus berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan industri yang berkelanjutan.

    "Peran industri berkelanjutan ini untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat, terutama masyarakat Kabupaten Kebumen dan wilayah kerja PLN UP3 Cilacap," katanya sembari mengatakan kegiatan digelar di Trio Azana Style Hotel Kebumen pada akhir Agustus 2023 lalu.

    Khadafi menjelaskan, saat ini konsumsi listrik merupakan kebutuhan utama dalam sektor industri, hal itu menjadi salah satu indikator ekonomi yang sangat relevan dan penting untuk kemajuan roda perekonomian. Kabupaten Kebumen memiliki potensi yang cukup baik di bidang kelautan dan perikanan khususnya budidaya udang Shrimp Estate yang saat ini menjadi salah satu pendongkrak produksi udang di Indonesia terus meningkat ekspor sehingga berdampak pada deviasi negara serta pendapatan asli daerah.

    "Pertumbuhan konsumsi listrik dapat mengindikasikan pertumbuhan ekonomi yang kuat, sehingga ketika perekonomian tumbuh artinya kebutuhan energi listrik semakin meningkat," jelasnya

    Tak hanya itu, pihaknya berharap melalui kegiatan ini dapat mendengarkan berbagai pandangan dan penelitian terkini dari para ahli pelaku usaha dan pemangku kepentingan tentang peluang kemajuan industri bidang kelautan dan perikanan menjadi peluang dimasa depan dan bagaimana listrik akan berperan positif untuk memajukan perekonomian Kabupaten Kebumen. Saat ini PLN mendukung pemenuhan kebutuhan listrik Shrimp Estate di lahan tambak kawasan di pesisir selatan kebumen yang sudah terbangun di 60 Ha dengan daya terpasang 2.880 KVa.


    Sementara itu, Bupati H Arif Sugiyanto SH MH dalam paparannya mengucapkan terimakasih kepada PT PLN Persero yang terus bersinergi dengan Pemkab Kebumen untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. Dicontohkan oleh Bupati H Arif, dimana para petani di Kecamatan Buluspesantren yang semula menggunakan pompa air dengan bahan bakar minyak, kini sudah menggunakan pompa air berdaya listrik. Hal itu dinilai lebih efisien dan ramah lingkungan.


    "PT PLN dengan cepat mensuport dan menghadirkan listrik untuk para petani di kebumen dengan mendirikan tiang listrik di area persawahan warga sebagai penggerak pompa air untuk kebutuhan pertanian, ini salah satu bukti sinergi, kedepan kolaborasi yang baik ini bisa terus ditingkatkan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat, selain itu PLN juga mensuport penuh kebutuhan listrik untuk industri perikanan di kebumen yakni Shrimp Estate," paparnya. (fur)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top