• Berita Terkini

    Minggu, 24 Maret 2024

    Penyedia Togel Hongkong Online Dilaporkan Polisi


    KEBUMEN(kebumenekspres.com)- FS (27), pemuda warga Desa Muktisari, Kecamatan Kebumen diamankan polisi karena diduga menjadi pelaku perjudian toto gelap (Togel) online


    Kapolres Kebumen AKBP Recky melalui Kasihumas Polres AKP Heru Sanyoto menyampaikan, FS ditangkap bermula dari informasi masyarakat jika bisa menyediakan nomor togel untuk dipasang taruhan. Tersangka ditangkap Satreskrim pada hari Jumat 22 Maret 2024, sekitar jam 22.00 WIB, di sebuah warung dekat rumah tersangka di Muktisari. 


    Dari penangkapan itu, diperoleh informasi jika FS bisa menyediakan nomor togel online Hongkong kepada siapa saja yang pesan kepadanya. Banyak orang datang kepada tersangka FS lalu membeli nomor untuk dipasang taruhan. 


    "Penangkapan bermula dari informasi salah seorang warga yang mengaku resah dengan aksi tersangka inisial FS," jelas AKP Heru, Sabtu (23/3)


    Dari penggeledahan tersangka, polisi mengamankan sejumlah barang bukti berupa banner berisi nomor hongkong yang telah keluar pengundian, buku yang berisi pasangan nomer togel Hongkong dari para pemasang pada hari Jumat, tanggal 22 Maret 2024, handphone android, uang tunai 275 ribu Rupiah, dan kaleng bekas cat tempat uang.

    Tersangka mengaku telah beroperasi kurang lebih 2 bulan terakhir. Ternyata aksinya dianggap meresahkan warga, sehingga ia dilaporkan ke polisi yang berujung penangkapan.  "Karena perbuatan, tersangka dijerat dengan Pasal 303 KUH Pidana tentang perjudian, dengan ancaman pidana 10 tahun penjara," jelas AKP Heru. 

    Kepada masyarakat yang melaporkan, Polres Kebumen sangat mengapresiasi karena dinilai ikut menjaga situasi kondusif di Kebumen.  AKP Heru berpesan untuk tidak segan melaporkan jika ditemukan hal-hal janggal di tengah masyarakat. Sekecil apapun laporan akan ditindaklanjuti Polres Kebumen. 



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top