KEBUMEN(kebumenekspres.com)-Mantan Sekda Kebumen H Adi Pandoyo SH MSi menyatakan keseriusannya dalam mencalonkan sebagai Wakil Bupati Kebumen di Pilkada 2024 mendatang. Pihaknya setelah mendaftar di PDI Perjuangan pihaknya juga mengambil formulir pendaftaran di DPC Gerindra Kebumen, Senin (20/5).
Kedatangannya untuk ikut meramaikan Bursa Pilkada 2024 juga disambut langsung oleh Ketua DPC Gerindra Kebumen dan juga tim penjaringan bakal calon kepala daerah Partai Gerindra. Usai mengambil formulir pendaftaran di hari yang sama Adi Pandoyo juga menyerahkan berkas formulir Bakal Calon Wakil Bupati di Kantor DPC PDI Perjuangan Kebumen. Pihaknya juga mengklaim telah melakukan lobi-lobi politik untuk memuluskan jalan menjadi bakal calon wakil bupati pada Pilkada mendatang.
Dalam kesempatan tersebut Adi Pandoyo menyampaikan untuk mendapatkan rekomendasi membutuhkan proses dan jalan yang cukup panjang. Pilkada 2024 menjadi kesempatan bagi warga masyarakat yang hendak terjun ke politik. Ini baik menjadi bupati maupun wakil bupati.
“Untuk mendapatkan rekom semua itu butuh proses yang cukup panjang. Saya kira ini menjadi kesempatan yang baik. Sebelumnya saya telah mengambil formulir pendaftaran di PDI Perjuanga. Kemudian saat ini dari partai yang lain,” tuturnya.
Pihaknya mengambil formulir pendaftaran tentunya setelah melakukan banyak lobi politik. Selain itu pada kesempatan kali ini juga merupakan momentum kebangkitan nasional. Pihaknya berharap pemimpin di masa depan dapat melakukan pembangunan dengan baik.
“Untuk persiapan kami telah melakukan lobi-lobi politik. Selain itu kebetulan ini memang momennya di hari kebangkitan nasional. Dimana membangun ke depan Kebumen untuk lebih baik lagi dari yang sekarang. Yang sudah baik kita tingkatkan lebih baik lagi. Sehingga kedepan masyarakat semakin sejahtera,” katanya.
Sebelumnya Ketua Desk Pilkada DPC Partai Gerindra Kebumen Dodi Supriyanto menyampaikan jika DPC Partai Gerindra Kebumen membuka pendafatraan untuk cabup dan cawabup. Baik Kader Partai Gerindra maupun non kader dapat mendaftar sebagai Cabup/Cawabup di DPC Partai Gerindra Kebumen.
Pendaftaran dibuka pada 3 Mei hingga 8 Juni 2024 mendatang. Pendaftar dapat mendatangi Kantor DPC Partai Gerindra Kebumen di Jalan Arumbinang Kebumen.
Sementara itu Ketua Desk Pilkada DPC PDI Perjuangan Kebumen Arembono menyampaikan Adi Pandoyo merupakan orang terakhir yang mendaftar di PDI Perjuangan. Semua pendaftara yakni empat orang telah mengembalikan formulir semua.
“Setelah ini dilakukan verifikasi di DPP. Pendafaran di DPC memang telah berakhir, namun DPP berhak menerima pendaftaran kembali. Kami berharap rekomendasi akan sesuai dengan pikiran kami yang di struktural dan sesuai dengan hati dari Masyarakat Kebumen,” ucapnya. (mam)