• Berita Terkini

    Rabu, 26 Juni 2024

    4.180 Petugas Pantarlih Dilantik dan Siap Coklit Data Pemilih


    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- KPU Kabupaten Kebumen melantik sebanyak 4.180 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) Senin, 24 Juni 2024. Proses pelantikan ini dilaksanakan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) di masing-masing desa dan kelurahan yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Kebumen.


    Ketua KPU Kebumen, Dzakiatul Banat mengatakan, Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) ada sebanyak 4.180 tersebar di 2.186 TPS se Kabupaten Kebumen. Usai dilantik mereka langsung bertugas secara door to door untuk mencocokan dan validasi data pemilih untuk proses Pilkada 2024.


    "Setelah resmi dilantik, para petugas mengikuti bimbingan teknis (bimtek) mengenai prosedur dan tata cara pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih. Adapun masa kerja Pantarlih adalah satu bulan yaitu mulai 24 Juni - 25 Juli 2024," kata Banat didampingi Komisioner KPU Kebumen Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Muhammad Sobir.


    Kegiatan coklit ini bertujuan untuk mencocokkan data pemilih dengan cara meneliti informasi yang ada dengan kondisi riil di lapangan. Masyarakat dihimbau untuk mempersiapkan Data diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Juga Kartu Keluarga (KK) guna keperluan proses Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih.



    "Dalam pelaksanaan Coklit, Pantarlih yang sudah dibekali seragam rompi dan tanda pengenal diharapkan dapat bekerja dengan teliti dan cermat serta berkoordinasi dengan baik bersama perangkat desa dan kelurahan, sehingga proses pemutakhiran data pemilih dapat berjalan lancar dan menghasilkan data yang valid," katanya.


    Sementara itu, Komisioner KPU Kabupaten Kebumen Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Joko Paripurno, mengatakan Pantarlih yang telah dilantik langsung melaksanakan tugas Coklit secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Kebumen. Salah satunya Bupati Kebumen H Arif Sugiyanto yang baru saja pulang ibadah haji langsung di Coklit oleh petugas Pantarlih, Senin (24/6/2024) sore.


    "Petugas Pantarlih bertugas untuk mencocokkan data identitas pemilih berdasarkan KTP dan KK untuk dicocokkan dengan form A daftar pemilih. Jika ada pemilih yang belum terdaftar namun sudah memenuhi syarat, Pantarlih akan memasukkannya menjadi pemilih, salah satunya pencocokan data milik Pak Bupati Arif Sugiyanto," kata Joko.


    Bupati Kebumen, H Arif Sugiyanto pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar memberikan data yang sebenarnya. Saat petugas datang masyarakat harus menyiapkan dokumen kependudukan seperti kartu keluarga (KK).


    "Nanti akan dicek nama dan NIK-nya, lalu mendapatkan surat seperti ini dan stiker untuk ditempel di depan rumah masing-masing,” kata Bupati Arif Sugiyanto sembari menunjukan surat hasil coklit di ruang kerjanya didampingi Wakil Bupati Ristawati Purwaningsih.


    Bupati berpesan, kepada masyarakat agar antusias untuk mengikuti pilkada serentak 27 November 2024. Menurutnya, satu suara sangat menentukan kemajuan Kabupaten Kebumen. Yang tidak kalah penting, bupati mengajak seluruh masyarakat untuk saling menjaga kedamaian dan ketertiban.


    “Semoga nantinya siapapun yang terpilih, menjadi pemimpin yang adil, memperhatikan kebutuhan rakyat, tanggung jawab, dan jujur,” jelasnya. (fur)


    Berita Terbaru :


    Scroll to Top