• Berita Terkini

    Selasa, 25 Juni 2024

    Paguyuban Mantri Kebumen Gelar Sunatan Massal


    KEBUMEN (kebumenekspres.com)- Paguyuban Mantri Kebumen menggelar kegiatan bakti sosial dan sunatan masal di Desa Sidoharum Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen, Minggu (23/6/2024). Kegiatan ini merupakan agenda rutin paguyuban mantri dibawah organisasi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kebumen.

    Ketua Paguyuban Mantri Kebumen, Novianto Priyo Nugroho mengatakan, kegiatan bakti sosial dan khitan massal ini merupakan agenda rutin paguyuban mantri kebumen bersama PPNI Kebumen, dimana kegiatan ini digelar setahun dua kali.  "Ini kegiatan rutin setahun dua kali, dan lokasinya bergantian di wilayah Kabupaten Kebumen," katanya.

    Kegiatan yang digelar di rumah Mantri Sunat Arif Subkhan S Kep Ns Desa Sidoharum Sempor itu disambut baik oleh masyarakat, dengan banyaknya warga berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

    "Puluhan pesertanya khitan yang mendaftar dari berbagai kecamatan, mengingat lokasi hari ini kita melaksanakan 10 anak yang di khitan gratis, selain gratis mereka mendapatkan bingkisan dan sertifikat" jelasnya.

    Novianto menjelaskan, khitan mempunyai peran penting dalam dunia kesehatan seperti mengurangi risiko infeksi penyakit seksual menular, mengurangi risiko infeksi saluran kemih yang berhubungan dengan masalah ginjal ataupun mengurangi risiko terjadinya kanker kemaluan.

    "Sesuai tupoksi kami, bahwa Mantri mempunyai tanggung jawab masalah kesehatan terutama pada khitan dan perawatan luka, khitan sendiri untuk kesehatan fungsinya bisa mencegah infeksi pada alat kelamin,"jelasnya.


    Selain itu, kegiatan khitan atau sunat tersebut dilakukan oleh 10 tim utama yang setiap tim terdiri dari dua perawat yang siap memberikan pelayanan khitan dengan baik dan profesional diantaranya Ketua DPD PPNI Kebumen Oyi Widodo.

    Ketua DPD PPNI Kebumen Oyi Widodo mengatakan, pihaknya mengapresiasi kegiatan bakti sosial yang digelar oleh Paguyuban Mantri Kebumen. Kegiatan khitan massal tersebut dilaksanakan dengan baik dengan menggunakan metode sunat ring.

    "Kami mengapresiasi kepada Paguyuban Mantri Kebumen, ini adalah organisasi resmi yang dibawah naungan PPNI Kebumen, saat ini metode sunat yang terbaru adalah metode sunat super ring dimana pada proses sunat meminimalisir pendarahan, prosesnya yang cepat serta anak yang dikhitan langsung bisa beraktifitas," jelasnya. (fur)



    Berita Terbaru :


    Scroll to Top