KEBUMEN(kebumenekspres.com)-Bupati Kebumen H Arif Sugiyanto SH MH menyerahkan formulir pendaftaran Calon Bupati Kebumen ke DPD PKS Kebumen tahun 2024. Penyerahan dilaksanakan di Kantor DPD PKS Kebumen Jalan Cemara RT 5 RW 2 Kesambi Karangsari Kebumen. Formulir diterima langsung oleh Ketua DPD PKS Kebumen Pramono SPd Senin (15/7).
Turuut hadir pada acara tersebut, Ketua KONI Kebumen HD Sriyanto, Ketua KSPSI Kebumen Akif Fatwal Amin dan Anggota DPRD Terpilih Suhartono.
Bupati Kebumen H Arif Sugiyanto menyampaikan pihaknya menyerahkan formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Kebumen. Dalam hal ini Bupati H Arif berharap dapat kembali berkoalisi dengan PKS.
“Seperti yang saya tulis, politik itu santai pelan, step by stepnya tidak usah kemungsrung. Bahwa dengan duduk dan ngopi-ngopi Insya Alloh semua akan ada jalannya,” tuturnya.
Disampaikannya, PKS merupakan salah satu partai di Kebumen yang memiliki kursi di DPRD. Tentunya ini sangat penting untuk dirangkul sebagai koalisi bersama. Saat disinggung mengenai partai lainnya, Bupati H Arif menjawab tunggu saja.
Terkait dengan PDI Perjuangan, Bupati H Arif juga menyampaikan bahwa beberapa waktu lalu pihaknya telah mengikuti fit and properties. Semua berjalan dengan baik. Tinggal bagaimana partai mengambil keputusan.
“Alhamdulilah dari PDI Perjuangan juga telah melakukan survei dari Pandawa. Nanti hasil survainya akan kita sampaikan dan tidak jauh dari hasil survai LSI,” paparnya.
Bupati H Arif telah menjalin komunikasi dengan beberapa partai politik yang ada di Kebumen. Dari sembilan partai yang memiliki kursi DPRD, tujuh diantaranya telah terjalin komunikasi. Termasuk PKB pihaknya juga telah menjalin komunikasi.
“ALhamdulillah selama ini pemerintahan telah berjalan dengan baik. Namun demikian tentunya masih terdapat beberapa kekurangan. Untuk infrastruktur yakni jalan kini kondisinya semakin bagus,” ungkapnya.
Sementara itu Ketua DPD PKS Kebumen Pramono menyampaikan yang mendaftar di PKS ada tiga orang. Dua diantaranya yakni Hj Lilis Nuryani dan H Arif Sugiyanto mendaftar sebagai Bakal Calom Bupati. Sedangkan satu pendaftar untuk Wakil Bupati yakni Zaeni Miftah.
“Untuk pendaftaran kita buka sejak tanggal 1 Juli hingga 17 Juli 2024. Tinggal dua hari lagi selesai,” ucapnya. (mam)