KEBUMEN(kebumenekspres.com)-Mendekati Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kebumen Nomor Urut 01 Lilis Nuryani dan Zaeni Miftah (Lilis-Zaeni) semakin percaya diri. Pasalnya, dukungan masyarakat untuk pasangan tersebut kini semakin meluas hingga ke pelosok wilayah Kabupaten Kebumen.
Tim pemenangan dan relawan di setiap desa kini semakin solid untuk mendukung pasangan Lilis-Zaeni menjadi bupati dan wakil Bupati Kebumen.
Hal tersebut tampak dari dukungan masyarakat, untuk menjadi tim pemenangan pasangan tersebut dengan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Aula Banyu Aji Desa Sendangdalem Kecamatan Padureso, Jum'at (11/10) siang. Dari beberapa element masyarakat yang hadir dari sembilan desa di Kecamatan Padureso, antusias dan siap untuk memenangkan pasangan Lilis-Zaeni.
Calon Wakil Bupati Kebumen Zaeni Miftah menyampaikan Pasangan Lilis-Zaeni kini telah memiliki ribuan kader militan yang tersebar di seluruh desa hingga kecamatan di Kebumen. Dengan begitu, dukungan bisa dipastikan merata hingga ke plosok. Pihaknya yakin pasangan calon bupati dan wakil bupati Nomor Urut 01 bakal menang di kontestasi Pilkada 2024.
Ya kami sedang mengumpulkan dengan tim pemenangan di Kecamatan Padureso. Personil personil yang hebat ini InsyaAllah siap untuk memenangkan Lilis-Zaeni. Kami melakukan pembinaan, bimbingan teknis bagaimana cara memenangkan sebuah kontestasi di tingkat kecamatan, tuturnya.
Disampaikan pula, beberapa kader yang telah disiapkan merupakan kader handal. Zaeni juga menegaskan jika pihaknya telah mengunjungi semua kecamatan yang ada di Kebumen. Bukan hanya ditingkat kecamatan kunjungan juga telah dilaksanakan hingga ke tingkat desa.
Kami punya beberapa kader yang top markotop. Saya belum tahu yang hadir tapi intinya dari sembilan desa. Kalau jumlah yang hadir sekitar 250 orang. Alhamdulillah sudah merata dari mulai Sadang sampai Rowokele. InsyaAllah sudah merata semua. Ya tentu memang ada spot-Spot yang masih belum bisa terjangkau tapi InsyaAllah secara umum sudah, ucapnya. (mam)